Prediksi PSS Sleman Vs Persebaya: Laga Guru Lawan Murid, Seto Banyak Serap Ilmu Djanur
Menghadapi laga itu, Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, menyebut Persebaya unggul banyak hal ketimbang timnya
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TribunJatim.com, Ndaru Wijayanto.
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Laga pekan kedelapan Liga 1 2019 PSS Sleman Vs Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (13/7/2019).
Menghadapi laga itu, Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, menyebut Persebaya unggul banyak hal ketimbang timnya
"Tak hanya kualitas pemain yang lebih dari kami, kualitas pelatih juga jauh di atas kami. Coach Djanur lebih senior dari saya dan banyak pengalaman," kata Seto (12/7/2019).
"Di kursus kemarin saya banyak diajari beliau. Mudah-mudahan saya bisa belajar di laga PSS Sleman Vs Persebaya besok malam," imbuh Seto.
Seto juga menyebut timnya tidak punya persiapan khusus melawan Persebaya yang berada di posisi empat klasemen sementara dari total 12 poin.
Sementara itu, PSS Sleman berada di posisi delapan dari 9 poin hanya melakukan persiapan biasa yang diselipkan materi fun training.
"Kami persiapkan tim seperti biasanya. Selain taktik, kami juga berikan fun training agar secara psikologis pemain bisa enjoy hadapi pertandingan," jelasnya.
Ia berharap saat melawan Persebaya, pemainnya bisa bermain tanpa beban seperti saat mengalahkan Kalteng Putra dengan skor 2-0, beberapa hari lalu.
"Harapannya bisa muncul kreativitas pemain dan hasil positif kemarin akan jadi modal kepercayaan pemain," katanya.
Berikut Fakta-Fakta Menarik jelang Laga PSS Sleman vs Persebaya yang dirangkum oleh Tribunjogja.com :
1. Panpel tidak sediakan kuota tiket untuk Bonek
Ketua Panpel PSS, Tri Mulyanta pun membenarkan, bahwa keputusan tersebut diambil lantaran Polda DIY tidak akan memberikan izin pertandingan andai suporter kesebelasan berjuluk Bajul Ijo tersebut, tetap hadir menyaksikan laga tim kebanggaannya di Sleman.
"Keputusan ini hasil koordinasi dengan kepolisian. Selain itu, pada tanggal tersebut, kepolisian fokus pada pengamanan Kapolri yang akan berkunjung ke DIY," tandasnya, Rabu (10/7/2019).