Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Borneo FC Jamu Barito Putera Bakal Dijadikan Momen Kebangkitan BorneoFC kata Mario Gomez

Borneo FC waspada akan tren posifit Barito Putera jelang pertandingan lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Kamis (18/7/2019) sore.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Borneo FC Jamu Barito Putera Bakal Dijadikan Momen Kebangkitan BorneoFC kata Mario Gomez
bolasport.com
Roberto Carlos Mario Gomez 

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Borneo FC waspada akan tren posifit Barito Putera jelang pertandingan lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Kamis (18/7/2019) sore.

Borneo FC dan Barito Putera menuju derbi Kalimantan untuk pekan kesembilan Liga 1 2019 sama-sama punya bekal bagus pada minggu lalu.

BACA:  https://www.bolasport.com/read/311787320/jamu-barito-putera-borneo-fc-memiliki-keuntungan-dan-yakin-menang?page=all

Borneo FC menang atas tamunya, PSIS Semarang dengan skor 2-0.

Sementara itu, Barito Putera meraih kemenangan perdana musim ini pada Liga 1.

Mereka menumbangkan tamu terbarunya sekaligus memberi kekelahan perdana Bali United dengan skor 1-0.

Pelatih Borneo FC, Mario Gomez menilai bahwa duel kontra Barito Putera akan menjadi momentum yang baik bagi pemainnya.

Berita Rekomendasi

Momen ini untuk terus meningkatkan kepercayaan diri dari Diego Michiels Cs.

"Kalau bicara kondisi pemain, saat ini jelas sangat baik. Karena, kami punya banyak waktu setelah dari laga terakhir," kata Gomez.

"Tercatat, ada waktu selama delapan hari untuk berlatih menghadapi pertandingan lawan Barito Putera."

"Ini sangat bagus, karena menghadapi Barito Putera menjadi partai penting kami di kandang,” tutur Gomez.

Gomez akan sangat mewaspadai tim tamu, dari empat laga terakhir, Barito Putera mampu memetik hasil imbang di kandang lawan.

Mereka menahan PSIS Semarang (0-0), Perseru Badak Lampung (3-3), dan Persebaya (2-2).

Terakhir, Barito Putera menang 1-0 atas Bali United di kandang.

Borneo FC diuntungkan oleh waktu istirahat yang cukup panjang menyebabkan kondisi pemain dalam kondisi siap diturunkan di pertandingan ini.

Namun, satu pemain yaitu Sultan Samma yang masih dalam perawatan karena cedera.

"Persiapan kami berjalan bagus, karena waktu istirahat panjang dan berdampak bagus terhadap pemain," ujar Gomez.

"Ini bagus untuk energi dan kepercayaan diri untuk melanjutkan persiapan pada laga berikutnya," katanya.

Dalam latihan beberapa hari terakhir, Gomez memusatkan latihan pada kemampuan pemain depan.

Semua itu untuk membenahi minimnya gol yang diciptakan pada setiap laga Borneo FC.

“Progress pembenahan untuk striker sudah sangat baik. Dalam beberapa latihan terakhir, para pemain depan sudah semakin percaya diri," kata Gomez

"Suplai dari lini tengah juga terus ditingkatkan,” ucap pria asal Argentina ini mengakhiri keterangannya.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas