Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Surabaya Bisa Mainkan David da Silva Kala Hadapi Bhayangkara FC

Persebaya Surabaya bisa menurunkan David da Silva kala menghadapi Bhayangkara FC, Selasa (27/8/2019)

Penulis: Gigih

TRIBUNNEWS.COM - Persebaya Surabaya bisa menurunkan David da Silva kala menghadapi Bhayangkara FC, Selasa (27/8/2019)

Striker baru Persebaya Surabaya, David da Silva kemungkinan besar bisa bermain kala menghadapi Bhayangkara FC di Liga 1 2019.

David da Silva didatangkan secara gratis dari Pohang Steelers.

Proses kepindahan David da Silva dikabarkan telah rampung, dan siap memperkuat Persebaya kala menghadapi Bhayangkara.

Hal tersebut diungkapkan oleh Bejo Sugiantoro, caretaker Persebaya ini menyebut bahwa David da Silva bisa dimainkan.

"Jika bisa diturunkan maka otomatis ya kita manfaatkan, lagi pula David sudah tahu permainan Persebaya," ujar Bejo di laman resmi klub.

"Sebaliknya anak-anak juga sudah tahu permainan David, jadi saya kira tidak ada masalah adaptasi," tutur Bejo.

Berita Rekomendasi

David sendiri tidak sabar untuk segera bermain untuk Persebaya. "Tidak peduli siapa lawannya yang penting saya akan memberikan kemampuan terbaik saya untuk Persebaya," kata David.

"Saya juga sudah mengenal beberapa pemain karena saya sudah pernah di sini sebelumnya dan beberapa pemain yang baru juga memiliki kualitas, jadi saya harap bisa membantu tim untuk berbuat lebih di Liga," tutupnya.

Tentu kabar baik tersebut sangat berarti bagi Persebaya, dengan hadirnya David da Silva diharapkan daya gedor Bajol Ijo meningkat.

Musim lalu David da Silva adalah pencetak gol terbanyak bagi Persebaya dengan 23 gol dari 20 penampilan.

 Laga seru Bhayangkara Fc vs Persebaya Surabaya akan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.

Duel antara Bhayangkara Fc vs Persebaya Surabaya juga akan menjadi laga terakhir tim tamu di putaran pertama Liga 1 2019.

Tim Bajul Ijo memiliki tekad yang kuat untuk menutup putaran pertama dengan raihan kemenangan guna memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga 1 2019.

TERTAHAN IMBANG - Persebaya Surabaya  melawan Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (10/8/2019).  Pada laga pekan 13 Liga 1 2019 ini pertandingan berakhir dengan skor 2-2. SURYA/HABIBUR ROHMAN
TERTAHAN IMBANG - Persebaya Surabaya melawan Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (10/8/2019). Pada laga pekan 13 Liga 1 2019 ini pertandingan berakhir dengan skor 2-2. SURYA/HABIBUR ROHMAN (SUPER BALL/HABIBUR ROHMAN)

Baca: Liga 1 2019: Takafumi Akahoshi Segera Berseragam Arema FC

Baca: Klasemen Liga 1 2019: Bali United Rengkuh Juara Paruh Musim, Kode Tren Buruk Gagal Juara Berlanjut?

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas