Hasil Akhir Badak Lampung Fc vs Persela Liga 1 2019, Marquinhos Selamatkan Tuan Rumah dari Kekalahan
Hasil Akhir Laga Badak Lampung Fc vs Persela Lamongan Liga 1 2019, Gol Telat Marquinhos Selamatkan Tuan Rumah dari Kekalahan.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Hasil Akhir Laga Badak Lampung Fc vs Persela Lamongan Liga 1 2019, Gol Telat Marquinhos Selamatkan Tuan Rumah dari Kekalahan
TRIBUNNEWS.COM - Gol Marquinhos berhasil selamatkan Perseru Badak Lampung FC dari kekalahan saat menjamu tamunya, Persela Lamongan dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2019, Rabu (11/9/2019).
Laga seru antara Badak Lampung FC vs Persela Lamongan akan diselenggarakan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi.
Hasil akhir laga antara Badak Lampung FC vs Persela Lamongan yakni sama-sama kuat, skor akhir 1-1
Tim tamu unggul terlebih dahulu melalui penyerang andalannya, Alex Dos Santos pada menit ke-27.
Perseru Badak Lampung Fc baru berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-85 melalui tendangan bebas indah Marquinhos.
Baca: Kabar Liga 1 2019 : Eks Persib, Bojan Malisic Resmi ke Badak Lampung FC
Baca: Persib Bandung Kena Sanksi Denda dari Komdis Rp 300 Juta
Kubu tim tuan rumah langsung menurunkan beberapa pemain barunya saat menghadapi tim tamu, Persela Lamongan.
Posisi lini belakang tim Perseru Badak Lampung Fc memainkan duet Bojan Malisic dan Antony Paul Golec.
Dilini tengah skuat asuhan Milan Petrovic mengandalkan Arthur Bonai dan Marcus Cunha untuk membantu lini serang yang dipercayakan kepada Melcior.
Dari kubu tim tamu, Persela Lamongan mempercayakan posisi penjaga gawang kepada Dian Agus Prasetyo.
Lini serang tim berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut mengandalkan Birrul Walidin, Delfin Rumbino, dan Alex Dos Santos.
Baca: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Iran, Live RCTI Tonton di HP
Jalannya Babak Pertama
Babak perrtama dimulai, kubu tuan rumah langsung mengambil inisiatif serangan ke lini pertahanan tim tamu untuk mencetak gol cepat.
Lima menit laga berjalan, kedua tim masih belum menciptakan peluang yang membahayakan penjaga gawang kedua kubu.
Lini serang tim tamu yang dikomandoi oleh Alex Dos Santos masih belum bisa menembus lini pertahanan tuan rumah
Lini belakang tim Perseru Badak Lampung Fc dalam laga kali ini dikawal Golec dan Bojan Malisic.
Menit ke-11 tim tamu mendapatkan peluang emas melalui Alex Dos Santos, namun tendangannya masih melebar tipis di sisi kanan gawang tim tuan rumah.
Kubu tuan rumah melalui Marcus Vinicius bekerjasam dengan Melcior masih belum mampu menembus solidnya lini pertahanan Laskar Joko Tingkir.
Menit ke-21 pemain tuan rumah, Hariyanto Panto mencoba melakukan penetrasi cepat, namun tendangannya masih dapat di blok lini belakang tim tamu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.