Kilas Balik Habibie Cup, Banyak Lahirkan Pemain Level Timnas Indonesia
Nama BJ Habibie yang merupakan Presiden ketiga Republik Indonesia turut diabadikan menjadi nama turnamen sepak bola yakni Habibie Cup.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Nama BJ Habibie yang merupakan Presiden ketiga Republik Indonesia turut diabadikan menjadi nama turnamen sepak bola yakni Habibie Cup.
Habibie Cup merupakan turnamen sepak bola tahunan yang diadakan oleh Pemerintah Kota Parepare, Sulawesi Selatan.
Turnamen ini pertama kali digelar pada 1990 dan menggunakan BJ Habibie sebagai ikon.
Habibie merupakan putra asli kelahiran Parepare sehingga namanya dinilai pas untuk merepresentasikan turnamen tersebut.
(Baca Juga: Kenang Jasa BJ Habibie, Pesawat Kertas Mengudara pada Laga Arema FC Vs Borneo)
Saat turnamen itu bergulir pada 1990, Habibie menjabat sebagai Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) Republik Indonesia dan Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).
Habibie Cup dicetuskan pertama kali oleh Mirdin Kasim yang saat itu menjabat sebagai Wali Kota Parepare dan HM Alwi Hamu tokoh pers asal Sulawesi Selatan.
Turnamen yang awalnya digelar tiap tahun itu diklaim sebagai salah satu kejuaraan sepak bola tertua di Sulawesi Selatan.
Pada awalnya, turnamen ini hanya diikuti oleh 6 tim saja dari wilayah Ajatappareng dan sekitarnya yang meliputi Persipare Parepare, Perspin Pinrang, Enrekang, Tana Toraja, Barru, dan PSM Makassar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.