Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Timnas U-16 Indonesia Vs China: Imbang Babak I, Peluang Garuda Muda Digagalkan Tiang Gawang

gawang China nyaris bergetar oleh akibat serangan Indonesia. Namun sayang, tendangan keras Athallah Araihan masih membentur tiang gawang.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hasil Timnas U-16 Indonesia Vs China: Imbang Babak I, Peluang Garuda Muda Digagalkan Tiang Gawang
NAUFAL LAUDZA/PSSI
Pemain timnas U-16 Indonesia, Marselino Ferdinan (merah), duel udara dengan pemain Brunei Darussalam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (20/9/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Saling menyerang, timnas U-16 Indonesia dan China tak bisa mencetak gol. Skor kacamata warnai babak pertama.

Timnas U-16 Indonesia menghadapi China pada matchday keempat Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (22/9/2019).

Di babak pertama kedua tim gagal menciptakan gol, interval pertama pun berakhir imbang 0-0.

Tempo berlangsung tinggi sejak menit pertama. Maklum, baik timnas U-16 Indonesia maupun China sama-sama mengejar kemenangan untuk merebut tiket ke putaran final Piala Asia U-16 2020 sebagai juara Grup G.

Baca: Berita Populer Sepakbola Nasional: Okto Maniani Tusuk Wasit Hingga Peluang Timnas U-16 Indonesia

Baca: Link Live Streaming Trans7 MotoGP Aragon 2019: Marc Marquez Raja Pole Position

Baca: Link Live Streaming Final China Open 2019: Berlangsung, Ada Ginting, Marcus/Kevin Vs Ahsan/Hendra

Baca: Timnas U-16 Indonesia vs China Jadi Penentuan Siapa Juara di Grup G

Baca: Persebaya Langsung Rasakan Efek Trio Samba: Bajul Ijo Menang Besar di Kandang PSIS Semarang

Baca: Nama-Nama Top Kandidat Pengganti Julio Banuelos di Persija Jakarta: Eks-Pelatih Persib Masuk Daftar

Kedua tim sama-sama menerapkan pressing tinggi sehingga menyulitkan lawannya untuk menembus pertahanan.

Timnas U-16 Indonesia sempat mendapat peluang pada menit ke-14, akselerasi Resa Aditya yang impresif gagal diakhiri dengan umpan tarik meski sudah masuk ke kotak penalti China.

Tim Garuda Asia mendapat tendangan bebas tipis di luar kotak penalti China pada menit ke-16, sayang eksekusi Marselino Ferdinan masih membentur pagar betis.

Berita Rekomendasi

China gantian menyerang pada menit ke-18, Marcell Januar nyaris mencetak gol bunuh diri saat sundulan kepalanya melenceng tipis di samping gawang kawalan Putra Kaicen.

Indonesia nyaris unggul pada menit ke-25, sayang tendangan Marselino melenceng tipis di samping gawang China.

Aditya Daffa giliran membuat peluang pada menit ke-29, diawali kegigihan Athallah Araihan, bola dikirimkan kepada Aditya Daffa yang melepaskan tembakan first time namun dapat ditangkap kiper China.

Hingga menit ke-30, skor kacamata alias 0-0 masih tak berubah.

Jelang babak pertama berakhir, gawang China nyaris bergetar oleh akibat serangan Indonesia.

Namun sayang, tendangan keras Ahmad Athallah Araihan masih membentur tiang gawang.

Selebrasi para pemain timnas U-16 Indonesia usai mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (20/9/2019).
NAUFAL LAUDZA/PSSI
Selebrasi para pemain timnas U-16 Indonesia usai mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (20/9/2019).

Gempuran Indonesia kembali nyaris berbuah gol, sepakan Marselino masih melambung tipis di atas mistar gawang China pada menit ke-44.

Skor 0-0 pun menutup jalannya babak pertama.

Timnas U-16 Indonesia 0-0 China

SUSUNAN PEMAIN

Timnas U-16 Indonesia (4-3-3): 23-Made Putra Kaicen; 3-Aditya Rangga, 13-Marcell Januar, 15-Dimas Juliono, 14-Alexandro Felix; 8-Resa Aditya, 18-Aditya Daffa, 10-Marselino Ferdinan; 7-Mochamad Faizal, 19-Athallah Araihan, 11-Ruy Arianto.

Pelatih: Bima Sakti

Timnas U-16 China (4-3-3): 1-Li Hao; 2-Li Suda, 5-Zhang Yixuan, 3-Ailikuti Aishajiang, 4-Xiang Rongjun; 6-Zhang Wenxuan, 12-Xu Bin, 10-He Xiaoke; 11-Li Ruichen, 19-Maiwulang Mijiti, 20-Fan Chao.

Pelatih: Antonio Puche

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas