Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Champions, Valencia vs Ajax Amsterdam, Tim Asuhan Ten Hag Menang Telak 0-3

Ajax yang bertindak sebagai tim tamu berhasil unggul atas Valencia dengan skor 0-3. Ziyech, Promes, dan Van de Beek jadi pahlawan kemenangan tim Ajax.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
zoom-in Hasil Liga Champions, Valencia vs Ajax Amsterdam, Tim Asuhan Ten Hag Menang Telak 0-3
instagram/afcajax
Ajax yang bertindak sebagai tim tamu berhasil unggul atas Valencia dengan skor 0-3. Ziyech, Promes, dan Van de Beek jadi pahlawan kemenangan tim Ajax. 

Hasil Liga Champions, Valencia vs Ajax Amsterdam, Skuat Asuhan Ten Hag Lanjutkan Tren Positif

TRIBUNNEWS.COM - Laga seru tersaji antara Valencia vs Ajax Amsterdam dalam lanjutan pekan kedua Liga Champions 2019, Kamis (3/10/2019).

Pertandingan antara Valencia vs Ajax Amsterdam tengah berlangsung di Stadion Mestalla, Spanyol.

Ajax yang bertindak sebagai tim tamu berhasil unggul atas Valencia dengan skor 0-3.

Tiga gol tim tamu masing-masing satu gol dicetak oleh Hakim Ziyech, Promes, dan Van De Beek.

Laga ini juga diwarnai kegagalan Parejo dalam mengeksekusi penalti bagi tim tuan rumah.

Baca: Kapan Matthijs de Ligt Beri Performa Seharga Rp1,3 Triliun untuk Juventus?

Jalannya Pertandingan Babak Pertama

Berita Rekomendasi

Lima menit laga berjalan kedua tim tampil agresif untuk mencetak gol di awal laga.

Menit ke-7 Hakim Ziyech mencetak gol luar biasa melalui penetrasi yang ia lakukan, setelah mendapatkan ruang sang pemain melepaskan sepakan dengan kaki kirinya.

Bola tendangannya pun menghujam ke pojok kanan gawang Valencia yang tidak mampu diselamatkan oleh Casper Cillesen.

Valencia akhirnya mendapatkan hadiah penalti setelah pemainnya dilanggar oleh bek tim tamu menit 24.

Justru Parejo menyia-yiakan peluang tersebut setelah tendangannya melambung tinggi diatas gawang Ajax yang dijaga oleh Onana.

Promes berhasil menggandakan keunggulan tim tamu pada menit 34.

Setelah sang pemain berhasil memanfaatkan umpan silang rekannya dengan mengkonversikannya menjadi gol kedua bagi tim asuhan Ten Hag.

Hingga babak pertama berakhir, Ajax Amsterdam berhasil unggul dua gol atas tuan rumah, Valencia FC.

Babak kedua tim tamu berhasil menambah keunggulan melalui Van de Beek pada menit 67 setelah memanfaatkan umpan dari Dusan Tadic.

Hingga peluit panjang ditiupkan oleh wasit, Ajax Amsterdam berhasil menjaga keunggulan skor dan mencatatkan cleansheet kedua dalam laga ini.

Baca: Daftar 32 Tim Peserta Liga Champions 2019, Ajax Amsterdam Jadi Tim Terakhir yang Lolos

 

(Tribunnews/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas