Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jelang Madura United vs Persib Liga 1, Bek Maung Bandung Waspadai Lini Serang Tuan Rumah

Persib Bandung akan menjalani laga tandang melawan Madura United dalam lanjutan pekan ke-22 Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (5/10/2019)

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jelang Madura United vs Persib Liga 1, Bek Maung Bandung Waspadai Lini Serang Tuan Rumah
Website Liga Indonesia
Jelang Madura United vs Persib Liga 1, Bek Maung Bandung Waspadai Lini Serang Tuan Rumah 

TRIBUNNEWS.COM - Jelang Madura United vs Persib Liga 1,(5/10/2019), bek Maung Bandung waspadai lini serang tuan rumah.

Persib Bandung akan menjalani laga tandang melawan Madura United dalam lanjutan pekan ke-22 Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (5/10/2019).

Baca: Pelatih Persib Bandung Tanggapi Penundaan Laga Liga 1 karena Faktor Politik, Contohkan Liga di Eropa

Baca: Liga 1 Hari Ini: Bhayangkara FC vs PSS Sleman, Berikut Prediksi & Jadwalnya, Kick Off 15.30 WIB

Dalam laga tandang kali ini, Bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto, mewaspadai lini serang Madura United.

Dikutip Tribunnews dari halaman Liga Indonesia, Jupe, panggilan akrab Jufriyanto, mewaspadai lini depan Madura khususnya Alberto Goncalves.

"Paling diantisipasi Beto lah, barisan penyerang mereka, mereka punya empat pemain yang berbahaya di depan," ujarnya.

Pemain Timnas Indonesia Manaha Alberto Goncalves meluapkan kegembiraan usai mencetak gol ke gawang Timnas Malaysia pada ajang kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pemain Timnas Indonesia Manaha Alberto Goncalves meluapkan kegembiraan usai mencetak gol ke gawang Timnas Malaysia pada ajang kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Hal ini lantaran Beto sudah mencetak 12 gol dari 18 penampilan bersama Madura United.

Sedangkan tandemnya, Aleksandra Rakic sudah mencetak 7 gol dari 17 laga.

Berita Rekomendasi

Selain itu, Jupe menambahkan akan memanfaatkan situasi dari tuan rumah yang akan tidak bisa memainkan beberapa pemain karena dipanggl timnas Indonesia.

"Madura tetap tim yang bagus, di putaran kedua ini masih terlihat stabil, hanya saja yang bisa kita manfaatkan adalah yang main di Timnas (tidak bisa bermain)," ungkap Jupe.

Beberapa pemain yang dipanggil timnas, dan sudah berangkat ke Dubai, diantaranya M Ridho, Zulfiandi, dan Andik Vermansyah.

Selain itu dirinya mengakui timnya lebih siap karena ditundanya laga melawan Arema, sehingga memiliki waktu istirahat yang sedikit lama.

"Insya Allah kita semakin siap karena ditundanya laga lawan Arema, sebenarnya tidak bagus untuk kita. Tapi ada hal positif kita lebih punya waktu lebih lama menghadapi Madura dan persiapan yang lebih baik lagi," imbuh pemain 32 tahun tersebut.

Dalam lawatan kali ini, Maung Bandung membawa 20 pemain ke tanah Madura.

Dikutip Tribunnews dari TribunJabar, Pelatih Persib, Robert Alberts tidak membawa gelandang serang andalan asal Medan, Ghozali Siregar.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas