PSM Makassar Harus Parkir Abdul Rahman Enam Minggu
Tak hanya merasakan kekalahan tiga kali secara beruntun, PSM Makassar kembali mendapatkan masalah.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Tak hanya merasakan kekalahan tiga kali secara beruntun, PSM Makassar kembali mendapatkan masalah.
Pasalnya, salah satu pemain PSM Makassar, Abdul Rahman, dikabarkan mengalami cedera panjang.
Abdul Rahman harus menepi membela PSM Makassar selama enam pekan ke depan sesuai hasil pemeriksaan Magnetic Resonance Imaging (MRI).
Abdul Rahmah harus beristirahat sembari melakukan terapi sebelum kembali ke lapangan.
"Alhamdulillah cuma harus istirahat dan terapi selama empat sampai enam minggu," kata Abdul Rahman seperti BolaSport.com kutip dari Tribun Timur.
Meskipun demikian, eks pemain Persib Bandung itu bersyukur karena cederanya tidak membuatnya naik ke meja operasi.
Abdul Rahman mengalami cedera saat melawan Persipura Jayapura.
Ia ditarik keluar pada menit ke-13 dan digantikan oleh Hasyim Kipuw.
Pada laga itu, PSM Makassar menelan kekalahan 1-3 dari Persipura Jayapura di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (27/9/2019).
"Dokter menyarankan hanya istirahat saja, tanpa operasi," ucap Abdul Rahman.
Dengan cederanya Abdul Rahman, membuat PSM Makassar menyisahkan Munhar untuk bermain bersama Aarons Evans di lini belakang Juku Eja.
Sebelumnya ada nama Hendra Wijaya, tapi pemain tersebut dipinjamkan ke klub Liga 2 2019, PSIM Yogyakarta.