Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Liga 1 2019: Edson Tavares Siap Maksimalkan Potensi Para Pemain Muda Persija

Edson Tavares selaku pelatih Persija Jakarta disebut tidak menutup kemungkinan akan memaksimalkan potensi pemain pemuda tim asuhannya di Liga 1 2019.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Kabar Liga 1 2019: Edson Tavares Siap Maksimalkan Potensi Para Pemain Muda Persija
instagram/persijajkt
Edson Tavares Siap Maksimalkan Potensi Para Pemain Muda Persija 

Kabar Liga 1: Edson Tavares Siap Maksimalkan Potensi Para Pemain Muda Persija 

TRIBUNNEWS.COM - Edson Tavares selaku pelatih Persija Jakarta disebut tidak menutup kemungkinan akan memaksimalkan potensi para pemain pemuda tim asuhannya untuk memperkuat tim utama Macan Kemayoran tersebut di sisa laga kompetisi Liga 1 2019.

Kondisi tersebut tentu akan membuat aroma persaingan untuk memperebutkan tempat utama di starting line-up tim Macan Kemayoran semakin ketat, namun disisi lain hal itu membawa angin segar bagi para pemain muda Persija untuk unjuk gigi.

Tercatat, Persija sudah menggunakan dua pemain mudanya dalam kompetisi Liga 1 2019 sejauh ini dengan memainkan Al Hamra Hehanussa dan Febby Eka Putra.

Baca: Edson Tavarez Resmi Jadi Pelatih Baru Persija Jakarta

Baca: Update Klasemen dan Top Skor Liga 1 2019, Borneo FC Merangsek Zona 4 Besar, Gol Beto Samai Simic

Keinginan Edson Tavares untuk memainkan pemain muda di skuat Macan Kemayoran disampaikan oleh Antonio Claudio selaku assisten pelatih dimana ia mengatakan Tavares merupakan tipikal pelatih yang senang dan tidak alergi dengan pemain muda.

“Ya memang di tim sebelumnya dia mengaku menggunakan banyak pemain muda. Dan tidak menutup kemungkinan itu akan ia lakukan juga di Persija,” kata Toyo, sapaan karib Claudio seperti yang dilansir melalui laman resmi Liga Indonesia.

“Tapi pastinya harus disesuaikan juga karakter seperti apa pemain muda yang bisa cocok dengan skema yang ingin diterapkan pelatih," sambung Toyo.

Berita Rekomendasi

Tercatat, Feby Eka Putra yang berposisi sebagai winger, sudah tampil sebanyak sembilan kali.

Sementara Hamra menjalani satu-satunya pertandingan bersama tim senior saat duel menghadapi Persela, dalam laga debut yang berakhir imbang tanpa gol.

Saat ini beberapa pemain Persija U-20 bergabung dalam skuat Persija senior. Sebut saja Resky Fandi Witriawan, Taufik Hidayat, dan Adrianus Dwiki.

Sebelumnya pada ajang Liga 1 U-20 2019, Persija gagal menembus babak semifinal setelah gagal dalam babak grup delapan besar.

Tavares, melalui Toyo, mengaku melihat banyak pemain Persija U-20 yang memiliki potensi untuk terus berkembang dan menjadi andalan tim di masa depan.

Pemain-pemain tersebut hanya tinggal dipoles mentalitasnya sehingga akan menjadi pemain yang bisa diandalkan di masa mendatang.

Baca: Persija Kehilangan Dua Tembok Lini Belakang Lawan Semen Padang

Baca: Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-23, Borneo FC Hadapi Bali United, Big Match Persib vs Persebaya

Dilain sisi, pihak tim pelatih Persija mengaku senang dan puas dengan beberapa pemainnya yang telah berangsur pulih dari cedera.

Persija Jakarta telah kembali menjalani latihan di Lapangan PSAU TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (11/10).

Latihan tersebut sebagai ajang persiapan jelang menghadapi Semen Padang pada Rabu (16/10) mendatang.

Menanggapi materi latihan, Sudirman selaku assisten pelatih Persija lainnya menegaskan program latihan kemarin sesuai dengan apa yang diintruksikan pelatih kepala.

“Pastilah, program hari ini program yang dititipkan oleh coach Tavarez kepada saya untuk dijalankan kepada pemain,” ujar Sudirman, dikutip Tribunnews dari laman resmi Persija Jakarta.

Pelatih yang akrab disapa Jenderal itu juga sangat puas dengan perkembangan pemain terutama pemain sebelumnya mengalami cedera.

Ia mengatakan hal ini jadi sebuah berita bagus jelang lawan Kabau Sirah, julukan Semen Padang.

“Kondisi pemain sih Alhamdulillah sudah bagus ya, pemain-pemain yang kita khawatirkan tidak bisa main itu kaya Ryuji dan Novri sudah menjalani latihan full,” tutupnya.

Persija dijadwalkan akan menghadapi Semen Padang dalam lanjutan pertandingan Liga 1 2019, Rabu (16/10/2019) mendatang.

Baca: Daftar Tim Trengginas Bikin Gol di Liga 1 2019: Persib Dua Kali Jadi Korban

Baca: Andre Ribeiro Dapat Kartu Merah saat Lawan Tira Persikabo, Pelatih Persipura Tetap Beri Apresiasi

Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-23 Liga 1 2019:

Jumat 18 Oktober 2019

15.30 WIB PSS Sleman vs Kalteng Putra (Live Indosiar)

15.30 WIB, Persela Lamongan vs PSIS Semarang (Vidio.com)

18.30 WIB, PS Barito Putera vs Perseru Badak Lampung (Vidio.com)

18.30 WIB, Borneo FC vs Bali United (Live Indosiar)

Sabtu 19 Oktober 2019

15.30 WIB Persib Bandung vs Persebaya Surabaya (Live Indosiar)

18.30 WIB, Tira Persikabo vs Bhayangkara FC (Live Indosiar)

Minggu 20 Oktober 2019

15.30 WIB, Semen Padang vs Madura United (Live Indosiar)

18.30 WIB, Persipura Jayapura vs Arema FC (Vidio.com)

18.30 WIB, PSM Makassar vs Persija Jakarta (Live Indosiar)

Daftar Top Skor Sementara Liga 1 2019:

Alex Dos Santos (Persela Lamongan): 16 Gol

Beto Goncalves (Madura United): 13 Gol

Marko Simic (Persija Jakarta): 13 Gol

Ciro Alves (Tira Persikabo): 12 Gol

Yevyeh Baha (PSS Sleman): 11 Gol

Klasemen Sementara Liga 1 2019:

Link >>>>

(Tribunnews/Dwi Setiawan)
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Persija Jakarta
12
6
3
3
18
11
7
21
5
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas