Hasil Akhir Tottenham vs Watford Liga Inggris, Dele Alli Selamatkan Spurs di Laga Kandang
Hasil Akhir Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Watford, The Hornets raih kemenangan perdana, Sabtu (19/10/2019).
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Hasil Akhir Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Watford, The Hornets raih kemenangan perdana, Sabtu (19/10/2019).
TRIBUNNEWS.COM - Laga Tottenham Hotspur vs Watford berakhir dengan skor 1-1, Dele Alii mampu menyelamatkan muka Spurs dalam laga kandangnya di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (19/10/2019) malam.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur berjalan sengit sejak awal laga.
Gol pembuka keunggulan di cetak terlebih dahulu melalui Doucoure di menit ke-6'.
Tuan rumah mampu menyamakan kedudukan dimenit ke 86' memanfaatkan kesalahan dari Ben Foster dalam mengantisipasi tendangan bebas.
Baca: Hasil Babak Pertama Tottenham vs Watford Liga Inggris: Spurs Tertinggal Lewat Gol Doucoure, Skor 0-1
Baca: Hasil Babak Pertama Tottenham vs Watford Liga Inggris: Spurs Tertinggal Lewat Gol Doucoure, Skor 0-1
Watford mampu membuka keunggulan di menit keenam melalui Abdoulaye Doucoure.
Ia berhasil memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Daryl Janmaat.
Pasca tertinggal satru gol, tuan rumah menguasai jalannya pertandingan.
Meskipun demikian, The Lily White (Tottenham) kesulitan untuk menciptakan peluang untuk membahayakan gawang yang di jaga oleh Ben Foster.
Hingga babak pertama usai, skor 0-1 untuk keunggulan tim tamu.
Pada babak kedua, Mauricio Pochettino melakukan pergantian pemain, salah satunya Son Heung-Min yang menggantikan Davinson Sanchez di menit ke 46'.
Baca: Hasil Babak Pertama Tottenham vs Watford Liga Inggris: Spurs Tertinggal Lewat Gol Doucoure, Skor 0-1
Baca: Live Streaming Tottenham Hotspur vs Watford Liga Inggris via Mola Polytron, Akses di Sini
Masuknya pemain Korsel itu memberikan penyegaran di lini serang tuan rumah.
Beberapa kali ia berhasil menciptakan peluang.
Salah satu peluang terbaiknya saat tendangannya membentur mistar gawang da5ri Ben Foster.
Tuan rumah mampu menyamakan kedudukan di menit ke 86' emlalui aksi Dele Alli.