Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Real Madrid Tanpa Tiga Pilar Saat Ladeni Real Mallorca

Real Madrid dipastikan tidak akan diperkuat tiga pemainnya ketika menghadapi Real Mallorca dalam lanjutan pertandingan Liga Spanyol.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Real Madrid Tanpa Tiga Pilar Saat Ladeni Real Mallorca
zimbio.com
Gareth Bale 

TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Real Madrid dipastikan tidak akan diperkuat tiga pemainnya ketika menghadapi Real Mallorca dalam lanjutan pertandingan Liga Spanyol.

Salah satu laga pekan ke-9 Liga Spanyol 2019-2020 bakal menyuguhkan pertandingan Real Madrid kontra Real Mallorca.

Real Madrid bakal bertindak sebagai tim tamu kala menyambangi markas Real Mallorca di Stadion Iberostar.

Sang pemuncak klasemen sementara Liga Spanyol bakal menantang tuan rumah yang berada di urutan delapan belas.

Pertandingan antara Real Madrid kontra Real Mallorca bakal dimulai pada Sabtu (19/10/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Zinedine Zidane dipastikan tidak dapat menurunkan tiga pemainnya kala melawan Real Mallorca.

Ketiga pemain El Real yang dipastikan absen ketika melawan Real Mallorca adalah Lucas Vazquez, Gareth Bale, dan Luka Modric.

Berita Rekomendasi

Lucas Vazquez tidak dapat membela Los Blancos akibat cedera betis yang dideritanya.

Sementara itu Luka Modric dan Gareth Bale juga absen membela Madrid setelah sama-sama menderita cedera pada pertandingan Kualifikasi Euro 2020.

Luka Modric dan Gareth Bale kebetulan ditarik keluar pada pertandingan yang mempertemukan timnas keduanya yakni Kroasia dan Wales pada pertandingan Kualifikasi Euro 2020.

Sebelumnya pemain El Real yang telah masuk ruang perawatan adalah Nacho dan Marco Asensio.

Namun Zidane dapat bernapas lega karena tiga pemain lainnya yakni Toni Kroos, Raphael Varane, Thibaut Courtois terlihat mulai berlatih pada Jumat (18/10/2019).

Laga melawan Real Mallorca menjadi kesempatan Los Blancos untuk melebarkan jarak dengan pesaing terdekatnya, Barcelona.

Saat ini Madrid kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 18 poin dari 8 pertandingan.

BACA:  https://www.bolasport.com/read/311889714/tiga-pemain-dipastikan-absen-kala-real-madrid-lawan-real-mallorca?page=all

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atlético Madrid
19
13
5
1
34
12
22
44
2
Real Madrid
19
13
4
2
43
19
24
43
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
19
8
6
5
34
31
3
30
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas