Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Bola Hari Ini - Timnas Indonesia U19 Mola TV, Manchester United vs Liverpool, PSM vs Persija

Catat jadwal bola hari ini, Minggu (20/10/2019). Ada Timnas Indonesia U19 Live Mola TV hingga big match Liga Inggris, Manchester United vs Liverpool.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Jadwal Bola Hari Ini - Timnas Indonesia U19 Mola TV, Manchester United vs Liverpool, PSM vs Persija
SURYA/SUGIHARTO
Catat jadwal bola hari ini, Minggu (20/10/2019). Ada Timnas Indonesia U19 Live Mola TV hingga big match Liga Inggris, Manchester United vs Liverpool. 

Jadwal Bola Hari Ini - Timnas Indonesia U19 Mola TV, Manchester United vs Liverpool, PSM vs Persija

TRIBUNNEWS.COM - Catat jadwal bola hari ini, Minggu (20/10/2019). Ada Timnas Indonesia U19 Live Mola TV hingga big match Liga Inggris, Manchester United vs Liverpool.

Timnas Indonesia U19 akan kembali melakoni laga ujicoba kedua melawan China di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Ada juga pertandingan Super Big Match bertajuk North West Derby antara Manchester United vs Liverpool dalam lanjutan pekan kesembilan Liga Inggris 2019.

Di kancah Liga 1 akan dihelat tiga pertandingan seru sekaligus, salah satunya laga Big Match antara PSM Makassar vs Persija Jakarta di Stadion Andi Mattalatta.

Baca: Hasil Akhir Liga Inggris: Citizen Menang Dua Gol Tanpa Balas di Sehult Park

Baca: Jelang Semen Padang vs Madura United Liga 1 2019, Tekad Rasiman Taklukan Tuan Rumah

Timnas Indonesia U19 yang diarsiteki Fakhri Husaini akan kembali menjamu China dalam laga ujicoba jeda internasional di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali sore nanti

Laga melawan China akan coba dimaksimalkan oleh Timnas Indonesia U19 sebagai ajang persiapan menyambut AFC Cup 2020 mendatang.

Berita Rekomendasi

Pertandingan Timnas Indonesia U19 vs China akan disiarkan secara langsung lewat live streaming TV Online Mola TV mulai pukul 16.00 WIB.

Di pertandingan pertama, Beckham Putra dkk berhasil mengalahkan China U19 dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Kamis (17/10/2019).

Hal tersebut menjadi modal kuat tim Garuda Muda untuk kembali menorehkan hasil positif dalam laga melawan China sore nanti.

Baca: Jelang MU vs Liverpool: 5 Hal Pembeda The Reds Yang Bikin Setan Merah Tertinggal Jauh

Kemudian, pekan kesembilan Liga Inggris 2019/2020 akan tersaja laga Super Big Match antara Manchester United vs Liverpool.

Laga antara Manchester United vs Liverpool akan dilangsungkan di markas The Reds Devil, di Stadion Old Trafford.\

Jelang laga melawan Liverpool, Manchester United dipusingkan dengan cedera para pemain pilarnya seperti David De Gea, Paul Pogba, dan Anthony Martial.

David De Gea
David De Gea (mirror.co.uk)

Selain itu performa inkonsistensi tim berjuluk Setan Merah tersebut membuat tim tamu lebih diunggulkan untuk memenangi laga bertajuk North West Derby nanti malam.

Hingga kini, skuat asuhan Ole Gunnars Solskjaer masih berada diperingkat ke-14 di klasemen sementara Liga Inggris 2019 dengan raihan 9 poin dari total 8 laga yang telah dilakoni.

Tim Setan Merah hanya mampu meraih dua kemenangan sejauh ini dengan mengandaskan Chelsea di pekan pembuka dan Leicester City.

Sisanya, Rashford dan kolega hanya mampu meraih tiga hasil imbang dan tiga kali pula menelan kekalahan.

Disisi lain, Liverpool yang bertindak sebagai tim tamu justru sedang dalam performa terbaiknya, utamanya penampilannya di liga domestik.

Pemain Liverpool merayakan Gol
Pemain Liverpool merayakan Gol (as.com)

Hingga kini tim asuhan Jurgen Klopp masih kokoh dipuncak klasemen sementara dengan raihan 24 poin dari total 8 laga yang telah dijalani.

Hal itu juga berarti tim berjuluk The Red tersebut meraih hasil sempurna di awal musim ini dengan menyapu bersih delapan laga dengan raihan kemenangan.
.
The Red tentu lebih dijagokan meraih kemenangan dalam laga nanti, apalagi para punggawa andalannya kembali pulih dari cedera seperti Allison Becker dan Joel Matip.

Laga antara Manchester United vs Liverpool akan disiarkan secara langsung LIVE Mola TV dan TVRI mulai pukul 22.30 WIB.

Baca: Solskjaer Memprediksi Liverpool Tak Datang ke Old Trafford dengan Strategi Parkir Bus

Baca: Man United Vs Liverpool - Solskjaer, di Antara Bayang-bayang Van Gaal dan Mourinho

Sementara itu, dari kompetisi tanah air akan dihelat tiga pertandingan dalam lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2019 pada hari ini.

Semen Padang yang bertindak sebagai tuan rumah akan menghadapi Madura United di Stadion H. Agus Salim, Padang.

Laga seru antara Semen Padang vs Madura United akan disiarkan secara langsung Indosiar mulai pukul 16.00 WIB.

Pesepak bola Madura United, Diego Assis (kanan) berusaha melewati pemain lawan dan berujung hadiah  tendangan pinalti saat melawan Persib Bandung dalam lanjutan liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (5/10/2019). Akhir laga Persib Bandung Harus menerima Kekalahkan dari Madura United 1- 2(Surya/Sugix Harto)
Pesepak bola Madura United, Diego Assis (kanan) berusaha melewati pemain lawan dan berujung hadiah tendangan pinalti saat melawan Persib Bandung dalam lanjutan liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (5/10/2019). Akhir laga Persib Bandung Harus menerima Kekalahkan dari Madura United 1- 2(Surya/Sugix Harto) (SURYA/Sugix Harto)

Dilanjutkan, pertandingan seru lainnya yang mempertemukan antara Persipura Jayapura vs Arema FC.

Laga antara Persipura vs Arema FC akan dihelat di Stadion GOR Aji Imbut Tenggarong, Kalimantan Timur.

Dalam waktu bersamaan laga Super Big Match akan tersaji ketika PSM Makassar menjamu tim kuat yang sedang terluka dan terancam degradasi musim ini, Persija Jakarta.

Laga seru antara PSM Makassar vs Persija Jakarta akan diselenggarakan di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar.

Pertandingan PSM vs Persija akan disiarkan secara langsung LIVE Indosiar mulai pukul 18.30 WIB.

Baca: Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar vs Persija Jakarta Liga 1, Juku Eja Krisis Lini Belakang

Baca: Persija Dihadapkan Ujian Berat di Tiga Laga ke Depan

Jadwal Lengkap Bola Hari Ini, Minggu (20/10/2019):

Jadwal Laga Ujicoba Timnas Indonesia U19:

Pukul 16.00 WIB - Timnas Indonesia U19 vs China U19 (Live Mola TV dan TVRI Sport HD)

Jadwal Liga Inggris 2019 Pekan ke-9:

Pukul 22.30 WIB - Manchester United vs Liverpool (Live Mola TV dan TVRI Nasional)

Jadwal Liga 1 2019 Pekan ke-23:

Pukul 16.00 WIB - Semen Padang vs Madura United (Live Indosiar)

Pukul 18.30 WIB - Persipura Jayapura vs Arema FC (Live vidio.com)

Pukul 18.30 WIB - PSM Makassar vs Persija Jakarta (Live Indosiar)

Jadwal Liga Italia 2019 Pekan ke-8:

17.30 WIB - Sassuolo vs Inter Milan (Bein Sports 2)

20.00 WIB - Sampdoria vs AS Roma (Bein Sports 2)

23.00 WIB - Parma vs Genoa (Bein Sports 2)

Jadwal Liga Spanyol 2019 Pekan ke-9:

19.00 WIB - Real Sociedad vs Real Betis (Bein Sports 1)

21.00 WIB - Espanyol vs Vilareal (Bein Sports 1)

23.30 WIB - Athletic Bilbao vs Real Valladolid (Bein Sports 1)

(Tribunnews/Dwi Setiawan)

 
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
Chelsea
22
11
7
4
44
27
17
40
5
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas