Jadwal Timnas Indonesia, Live streaming MNCTV, AFF Futsal Championship, Hadapi Malaysia Besok Siang
Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia, live streaming MNCTV di Piala AFF Futsal Championship, hadapi Malaysia di laga pembuka besok siang, Minggu
Penulis: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia, live streaming MNCTV di Piala AFF Futsal Championship, hadapi Malaysia di laga pembuka besok siang.
Timnas Futsal Indonesia akan melakoni kompetisi paling bergengsi di Asia Tenggara, yakni AFF Futsal Championship 2019.
Turnamen ini akan digelar di Phu Tho Stadium, Ho Chi Minh City, Vietnam, Senin (21/10/2019) hingga partai puncak yang akan digelar Minggu (27/10/2019).
Jadwal bisa dilihat di akhir berita
Dipimpin oleh pelatih Kensuke Takahashi, Indonesia tergabung di Grup B, bersama dengan Malaysia, Australia dan tuan rumah Vietnam.
Ajang ini menjadi kualifikasi menuju AFC Futsal 2020.
Zona Asean mendapat tiga jatah ke ajang futsal terbesar se Asia tersebut.
Dalam rilis resmi AFF tersebut, partai menarik akan mempertemukan Indonesia Vs Malaysia pada partai pembuka yakni pada 21 Oktober 2019.
Pada laga kedua, Indonesia akan menghadapi tuan rumah Vietnam pada 22 Oktober 2019.
Direktur Teknik Timnas Futsal Indonesia, Justinus Laksana optimistis Indonesia akan meraih juara pada turnamen kali ini.
"Ini merupakan hasil undian yang bagus," kata Justinus seperti dikutip Tribunnews dari laman Bolasport, Juli silam.
"Semua tim sama, tetapi kami yakin Indonesia akan juara," tambahnya.
Timnas Futsal baru saja menjalani turnamen ujicoba untuk persiapan Piala AFF Futsal 2019 bertajuk MNC Futsal Championship 2019 di Yogyakarta, 6-8 September 2019.
Dalam 3 laga yang dijalani, Indonesia berhasil mencatatkan dua kemenangan melawan Taiwan (7-0) dan melawan KL City FC (13-4), serta kalah dari Uzbekistan dengan skor 1-3.
Timnas Futsal baru saja menjalani turnamen ujicoba untuk persiapan Piala AFF Futsal 2019 bertajuk MNC Futsal Championship 2019 di Yogyakarta, 6-8 September 2019.
Dalam 3 laga yang dijalani, Indonesia berhasil mencatatkan dua kemenangan melawan Taiwan (7-0) dan melawan KL City FC (13-4), serta kalah dari Uzbekistan dengan skor 1-3.
Pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi telah menentukan 16 pemain yang kemungkinan besar akan dibawa ke Vietnam.
Namun demikian, daftar 16 pemain tersebut belum final karena masih ada persiapan selama satu bulan di Jepang sebelum mengikuti Piala AFF Futsal 2019.
Di turnamen ini, hanya 2 tim teratas masing-masing grup yang lolos ke semifinal untuk memperebutkan 3 tiket ke AFC Futsal Championship 2019.
Pembentukan skuat telah memasuki tahap akhir yang menyisakan 14 penggawa Timnas Futsal Indonesia.
Dari 16 pemain yang mengikuti rangkaian ujicoba dalam Japan Tour 2019 awal Oktober kemarin.
Evan Soumilena dan Alfajri Zikri harus dicoret dari skuat serta Iqbal Aliefian juga dicoret dan digantikan oleh Bambang Bayu Saptaji yang telah sembuh dari cedera.
Daftar Skuat Timnas Futsal Indonesia di AFF Futsal Championship 2019:
Kiper
M. Iksan Rahadian
Muhammad Albagir
Anchor
Rio Pangestu Putra
Marvin Alexa Wossiry
Muhammad Rizki Xavier
Ala
Ardiansyah Nur
Bambang Bayu Saptaji
Ardiansyah Runtuboy
Mochammad Iqbal Iskandar
Firman Ardiansyah
Randy Satria Mushar
Pivot
Syahidansyah Lubis
Andri Kustiawan
M. Subhan Faidasa
Jadwal Piala AFF Futsal Championship
Senin (21/10/2019)
Indonesia vs Malaysia, Pukul 16.00 WIB
Selasa (22/10/2019)
Indonesia vs Vietnam, Pukul 16.30 WIB
Rabu (23/10/2019)
Indonesia vs Australia Pukul 16.30 WIB
Semifinal, Kamis (25/10/2019)
Perebutan peringkat tiga dan Final, (27/10/2019)
(Tribunnews.com/Gigih)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.