Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hal-Hal Menarik Saat Persela Tekuk Persebaya di Derbi Jatim: Tensi Tinggi, Bajul Ijo Gigit Jari

Tensi pertandingan pada babak pertama cukup tinggi. Wasit Asep Yandis terpaksa menarik lima kartu kuning dari sakunya

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hal-Hal Menarik Saat Persela Tekuk Persebaya di Derbi Jatim: Tensi Tinggi, Bajul Ijo Gigit Jari
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Liga 1 2019 

Malik memanfaatkan bola rebound hasil sundulan Alex dos Santos dan melepaskan tendangan yang langsung merobek jala gawang Persebaya.

Kedudukan berubah menjadi 1-0 bagi keunggulan Persela Lamongan.

Pada menit ke-72, Rendi Irwan mengalami cedera dan harus ditandu keluar lapangan lalu posisinya langsung digantikan oleh Fandi Eko Utomo.

Pada menit ke-89, Persebaya Surabaya mengalami kerugian karena harus bermain dengan 10 pemain.

M. Syaifudin harus dibawa ke rumah sakit seusai berbenturan dengan Alex dos Santos.

Memasuki akhir pertandingan, Persebaya mencoba menekan sektor pertahanan Persela Lamongan.

Baca: Bhayangkara FC Vs Persib: The Guardian Kehilangan Dua Pemain Belakang

Baca: Manajer Timnas Sebut Skuat Garuda Tak Butuh Luis Milla: Terlalu Mahal Tapi Minim Prestasi

Baca: Bhayangkara FC Vs Persib: Kenapa Bobotoh Tak Dapat Kuota?

Berita Rekomendasi

Hansamu Yama, Aryn Williams, dan Alwi Slamat melakukan pergerakan berbahaya di area kotak penalti Persela.

Namun serangan Bajul Ijo masih belum membuahkan gol penyama kedudukan.

Skor 1-0 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Dengan hasil ini Persela berhasil naik ke posisi ke-15 klasemen sementara dengan torehan 23 poin.

Sementara itu, Persebaya tertahan di posisi kedelapan dengan 31 poin.

Susunan pemain Persela Lamongan versus Persebaya Surabaya:

Persela Lamongan (3-5-2): 33-Dwi Kuswanto; 2-M.Zaenuri, 4-Bruno Costa, 14-Birrul Walidain; 13-Lucky Wahyu, 23-Izmy Hatuwe, 77-Malik Risaldi, 8-Kei Hirose, 26-Rafinha; 99-Delfin Rumbino, 10-Alex dos Santos.

Pelatih: Nilmaizar.

Persebaya (4-3-3): 33-Miswar Saputra; 14-Ruben Sanadi, 29-M. Syaifuddin, 12-Rendi Saputra (27-Fandi Eko Utomo 72'), 23-Hansamu Yama; 96-Muhammad Hidayat, 22-Abu Rizal Maulana, 28-Aryn Williams; 8-Oktafianus Fernando (88-Alwi Slamat 69'), 7-David Da Silva, 41-Irfan Jaya (17-Elisa Basna 85').

Pelatih: Wolfgang Pikal.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas