Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2021, Menpora Berharap Suporter Tanah Air Berbenah

Terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 membuat Zainudin Amali berharap semua pihak ikut mendukung menyukseskan turnamen itu.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2021, Menpora Berharap Suporter Tanah Air Berbenah
Kemenpora
Ilustrasi - Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2021, Menpora Berharap Suporter Tanah Air Berbenah 

Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2021, Menpora Berharap Suporter Tanah Air Berbenah

TRIBUNNEWS.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga yang baru saja dilantik, Zainudin Amali langsung membuat himbauan penting kepada para suporter Indonesia agar berbenah setelah Indonesia terpilih sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2021.

Zainudin Amali yang baru saja mendapatkan kepercayaan dari Presiden Joko Widodo sebagai Menpora di Kabinet Indonesia Maju berharap sikap dan mental suporter tanah air segera diubah menjadi lebih dewasa.

Terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 membuat Zainudin Amali berharap semua pihak ikut mendukung dalam menyukseskan turnamen tersebut.

Ditunjuknya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2021 secara tidak langsung akan membuat dunia memberikan sorotan khusus ke negara ini.

Baca: Bangganya Luis Milla saat Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021

Baca: Daftar 10 Stadion untuk Ajang Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia

Tentu kepercayaan FIFA yang telah diamanahkan kepada Indonesia harus dijaga dengan sebaik-baiknya disertai aksi nyata guna menjadi tuan rumah yang baik.

Apalagi selama ini, Indonesia terkenal memiliki supporter yang fanatik khususnya dalam olahraga sepak bola.

BERITA REKOMENDASI

Tak jarang karena fanatisme yang terlalu berlebihan tersebut muncul aksi-aksi anarkis yang tentunya sangat merugikan bagi semua pihak jika tidak disikapi secara dewasa.

Dikutip Tribunnews dari laman Kompas, Jumat (25/10/2019) menurut Amali, peristiwa anarkis yang terjadi saat laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G antara Timnas Indonesia melawan Malaysia beberapa waktu lalu terulang kembali dalam ajang Piala Dunia U20 2021 nantinya.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali (Kemenpora)

Pertandingan antara Timnas Indonesia menghadapi Malaysia yang berlangsung di Gelora Bung Karno beberapa waktu lalu terjadi sebuah insiden yang diduga supporter tim tamu diintimidasi oleh oknum pendukung tuan rumah.

Alhasil, kejadian tersebut membuat Indonesia harus mendapat sanksi dari federasi sepak bola dunia (FIFA).

Berkaca dari kejadian tersebut, Amali pun menilai suporter tanah air harus lebih bijak dalam bersikap ketika mendukung tim favoritnya bertanding.

Baca: Usai Sertijab Dari Plt Hanif Dhakiri, Menpora Zainudin Amali Langsung Fokus Dua Hal Ini


Amali juga berharap supporter Indonesia harus mulai mencontoh perilaku supporter di negara-negara Eropa seperti Inggris, Spanyol, dan Italia.

"Saya bermimpi suatu saat nanti kita bisa menjadi penonton seperti di Liga Inggris, Italia, Spanyol, duduk tertib ketika menonton, bertepuk tangan, bersorak-sorai, tapi tidak rusuh," kata Zainudin Amali.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas