Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta Liga 1 2019 Akan Digelar di Bali, Jakmania Dilarang Nonton
Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta di pekan ke-25 Liga 1 2019 akan digelar di Bali tanpa kehadiran Jakmania, Jumat (25/10/2019)
Penulis: Gigih
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta di pekan ke-25 Liga 1 2019 akan digelar di Bali tanpa kehadiran Jakmania, Jumat (25/10/2019)
Laga Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta dipastikan akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali.
Bertajuk laga big match, supporter Persija Jakarta, The Jak tidak diizinkan hadir di laga ini.
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar memastikan laga lawan Persija Jakarta akan digelar di Bali.
Penegasan ini disampaikan Umuh Muchtar setelah Persib Bandung menahan tuan rumah Bhayangkara FC 0-0, Rabu (23/10/2019) malam.
"Kita main di Bali ya lawan Persija," kata Umuh Muchtar di Stadion PTIK.
Persib Bandung kembali gagal menggelar laga kandang setelah sebelumnya lawan Persebaya Surabaya.
Laga lawan Persebaya Surabaya gagal digelar di Bandung dengan alasan banyak demo menjelang pelantikan presiden.
Pertandingan lawan Persebaya Surabaya itu akhirnya digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta dan dimenangkan Persib Bandung dengan skor 4-1.
Sementara itu alasan laga lawan Persija Jakarta tak bisa digelar di Bandung karena ada pilkades serentak.
"Alasannya karena di Bandung ada pemilihan kepala desa, jadi ada 100 lebih kepala desa serentak di tanggal 27-28. Harus fokus pengamanan di sana," tegas Umuh Muchtar.
Umuh juga memastikan kalau laga lawan Persija nanti tak akan dihadiri pendukung Persija alias The Jak.
"Tidak boleh, kan sudah ada perjanjian (untuk tidak datang)," tambahnya.
Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta tetap digelar sesuai jadwal, yakni Senin 28 Oktober 2019.