Hasil Babak Pertama Liverpool vs Arsenal Carabao Cup, Lima Gol Tercipta, Martinelli Cetak 2 Gol
Lima gol tercipta di babak pertama Liverpool vs Arsenal, masing masing dari Own goal Mustafi dan Milner. Arsenal: Torreira dan brace Martinelli.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Hasil Babak Pertama Liverpool vs Arsenal Carabao Cup, Lima Gol Tercipta, Martinelli Cetak 2 Gol
TRIBUNNEWS.COM - Laga Liverpool vs Arsenal Carabao Cup putaran keempat tengah berlangsung di Anfield Stadium, Kamis (31/10/2019) dini hari.
Dua kesebelasan menurunkan skuat muda yang dikombinasikan dengan beberapa pemain utama.
Lima menit babak pertama berlangsung, belum tercipta peluang berbahaya dari Liverpool dan Arsenal. Namun kedua tim bermain menyerang.
Baca: Line-up Liverpool vs Arsenal, Mane-Salah Absen, Mesut Ozil Starter, Live Streaming Mola TV di Sini
Baca: SEDANG BERLANGSUNG Liverpool vs Arsenal, Live Streaming Mola TV di Sini
Petaka bagi Arsenal semenit berselang, Chamberlain berikan umpan silang ke jantung pertahanan Arsenal namun salah diantisipasi Mustafi.
Alih-alih menghalau, bola justru masuk ke gawang Martinez.
Chamberlain hampir menambah keunggulan Liverpool pada menit ke-11. Umpan yang dikreasikan Adam Lallana gagal dimanfaatkan dengan baik oleh eks punggawa The Gunners tersebut.
Pada menit ke-19 Arsenal berhasil menyamakan kedudukan melalui sontekan Torreira.
Berawal dari tekanan yang dilakukan Arsenal, Ozil berikan umpan matang ke arah Saka. Bola hasil tendangan Saka tidak dapat diantisipasi dengan baik oleh Kelleher.
Torreira yang mendapatkan bola hasil tepisan Kelleher mengarahkan bola ke kanan gawang Liverpool.
Arsenal berbalik unggul dari Liverpool pad menit ke-26 melalui proses gol yang hampir sama dengan gol pertama.
Kelleher gagal mengantisipasi bola dengan baik. Kali ini Martinelli memanfaatkan bola rebound hasil tepisan Kelleher.
Gol ini merupakan gol keenam Martinelli dalam tujuh pertandingan bersama Arsenal.
Arsenal menjauh dari kejaran Liverpool berkat gol kedua Martinelli dalam laga ini pada menit ke-36.