Live Streaming TV Online Indosiar Bali United vs Persela Liga 1, Akses di Sini
Akses link live streaming pertandingan Liga 1 antara Bali United melawan Persela Lamongan, Kamis (31/10/2019) petang, di sini.
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Gigih
"Kasih banyak latihan untuk perbaiki teknik krosing, passing, dan finishing. Ini penting untuk cetak gol tim," ujar pelatih asal Brasil tersebut.
Selain itu, dirinya mengatakan anak asuhnya siap menghadapi laga nanti, meskipun waktu persiapan yang singkat setelah pada hari Minggu (27/10/2019) lalu, baru saja melawan Barito Putera.
"Dengan jadwal pertandingan yang sangat padat, persiapan kami lebih kepada recovery pemain. Kami ingin para pemain memiliki tenaga saat pertandingan besok melawan Persela."
"Kami juga ada latihan teknik untuk memperbaiki passing, crossing dan finishing. Satu yang pasti, kami di dalam tim sangat senang bisa kembali main di kandang sendiri," ujar Coach Teco dilansir laman resmi Bali United.
Pelatih berusia 45 tahun tersebut juga mengomentari performa gelandang Persela asal Jepang, Kei Hirose.
Menurutnya, Kei merupakan pemain yang memiliki karakteristik pemain Jepang pada umumnya, yaitu disiplin dan teknik yang bagus.
"Ya, saat di Thailand, saya beberapa kali bekerjasama dengan pemain yang berasal dari Jepang."
"Menurut saya karakter pemain Jepang memiliki sikap disiplin yang tinggi," ujar Teco.
Selain itu menurut Teco, rata-rata dari pemain asal Jepang memiliki teknik yang bagus.
Untuk Kei Hirose, Teco melihat, pemain berusia 23 tahun tersebut mampu tampil bagus di musim pertamanya di Indonesia.
"Artinya dia mampu cepat beradaptasi dengan sepak bola Indonesia," imbuh Teco.
Senada dengan sang pelatih, pemain belakang Bali United, Ricky Fajrin, mengatakan dirinya dan kolega sudah siap menghadapi Persela nanti.
Ia juga meminta dukungan suporter karena akan mampu menambah motivasi bermain timnya di lapangan.
"Secara tim kami pastinya sudah siap untuk kerja keras di pertandingan besok. Apalagi kami akan main dikandang dan dihadapan suporter."