Bhayangkara FC vs Semen Padang: Kondisi Tim, Head to Head, hingga Prediksi Susunan Pemain
Pertandingan seru akan kembali tersaji dalam lanjutan pekan ke-26 Liga 1 2019 antara Bhayangkara FC melawan Semen Padang FC, Sabtu (02/11/2019) malam.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Prediksi Bhayangkara FC vs Semen Padang: Kondisi Tim, Head to Head, Hingga Prakiraan Susunan Pemain
TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan seru akan kembali tersaji dalam lanjutan pekan ke-26 Liga 1 2019 antara Bhayangkara FC melawan Semen Padang FC, Sabtu (02/11/2019) malam ini.
Laga antara Bhayangkara FC vs Semen Padang akan dilangsung di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.
Duel Bhayangkara FC vs Semen Padang juga bisa ditonton secara langsung melalui streaming melalui vidio.com mulai pukul 18.30 WIB.
The Guardians, julukan Bhayangkara FC tidak mau meremehkan lawannya yakni Semen Padang, hal itu disampaikan secara langsung oleh Paul Munster dalam konferensi pers jelang laga.
Dilansir dari laman resmi Liga Indonesia, Paul Munster selaku pelatih Bhayangkara FC menyakini tim lawannya akan bermain dengan semangat tinggi untuk keluar dari dasar klasemen.
Semen Padang FC yang sekarang ini di dasar klasemen dengan poin 22 menginginkan kemenangan atas Bhayangkara FC, sehingga bisa langsung melejit ke posisi 15 dengan mengeser Persija dengan poin 25.
Sedangkan Bhayangkara FC juga sama menginginkan kemenangan dan melejit ke posisi 8 dengan poin 24 dengan mengeser PSM.
Misi meraih kemenangan tim tamu juga tidak akan berjalan dengan mudah setelah tim Kabau Sirah akan tampil tanpa Vanderlei Francisco dan Karl Max Barthelemy.
Baik Vanderlei dan Karl Max sedang menjalani hukuman akumulasi kartu.
"Saya selalu berulang kali bilang. Jangan pernah meremehkan siapapun yang kita lawan," kata Paul Munster.
"Dan mentalnya saya ingin dapat kemenangan di setiap pertandingan,” tambahnya.
Paul Munster juga menyampaikan kondisi tim terbarunya jelang laga Semen Padang.
“Untuk dua striker asing mereka yang tidak tampil, kita pun ada beberapa pemain yang tidak bisa main ada pemain asing dan pemain lokal yang ditinggal ke timnas (Bagas Adi, Sani Rizki dan Awan Setho),” ucapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.