Jadwal Timnas Indonesia di Bulan November, Mulai Kualifikasi Piala Asia, Uji Coba Hingga SEA Games
Simak jadwal lengkap kalender pertandingan Timnas Indonesia di bulan November kali ini dapat diakses dalam berita ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
Jadwal Timnas Indonesia di Bulan November, Mulai Kualifikasi Piala Asia, Uji Coba Hingga Sea Games
TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal lengkap kalender pertandingan Timnas Indonesia di bulan November kali ini dapat diakses dalam berita ini.
Timnas Indonesia dari berbagai rentang usia mulai dari junior hingga senior akan memainkan pertandingan di bulan November ini dalam berbagai kompetisi bergengsi.
(Jadwal lengkap Timnas Indonesia bulan November bisa dilihat pada akhir berita)
Tercatat Timnas Indonesia dari berbagai rentang usia akan mengikuti turnamen mulai dari laga uji coba, Sea Games. Kualifikasi Piala Asia, hingga Kualifikasi Piala Dunia.
Ajang Kualifikasi Piala Asia menjadi turnamen terdekat yang akan diikuti khususnya oleh Timnas Indonesia U19 dibawah asuhan Fakhri Husaini.
Jadwal Timnas Indonesia U19
Timnas Indonesia U19 dibawah asuhan Fakhri Husaini akan melakoni tiga pertandingan dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U19 2020 di bulan November kali ini.
Garuda Muda tergabung di Grup K bersama Korea Utara, Hong Kong, dan Timor Leste.
Tim asuhan Fakhri Husaini dijadwalkan akan melakoni laga perdana melawan Timor Leste dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Pertandingan Timnas Indonesia U19 menghadapi Timor Leste do Stadion Madya tepatnya pada hari Kamis (6/10/201) malam.
Dua hari berikutnya, David Maulana dkk akan berhadapan dengan Hongkong dan dilanjutkan menjamu Korea Utara di Stadion Madya pada tanggal 10 November 2019.
Saat ini, Timnas Indonesia U19 terbentuk dengan berisikan 23 pemain yang akan berlaga dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U19 2020.
Jadwal Uji Coba Timnas U-23