Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sejarah Sepak Bola: Derby Della Lanterna, Panasnya Tensi Kota Pelabuhan

Derby della Lanterna, derbi kota pelabuhan yang tidak semegah derbi Liga italia pada umumnya

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Sejarah Sepak Bola: Derby Della Lanterna, Panasnya Tensi Kota Pelabuhan
instagram @sampdoria dan genoacfcofficial
Genoa dan Sampdoria Derby Della Lanterna 

Julukan tersebut tercermin pada pemilihan jersey Genoa yang memiliki warna merah dan biru.

Genoa sendiri merupakan alah satu tim tertua di Italia.

Rossoblu sejak tahun 1893 hingga 1924 telah meraih sembilan gelar Liga Italia.

Baik Genoa dan Sampdoria merupakan dua tim yang berasal satu wilayah membuat keduanya menggunakan stadion yang sama yaitu Stadion Luigi Ferraris.

Kala itu dewan Sampdoria meminta dewan kota Genoa untuk mengizinkan memakai Stadion Luigi Ferraris sebagai kandang La Samp.

Respek bagus dimiliki oleh pemerintah kota yang tak mempermasalahkan hal tersebut.

Mereka menilai bahwa Sampdoria juga berasal dari Genoa.

Genoa dan Sampdoria Derby Della Lanterna
Genoa dan Sampdoria Derby della Lanterna (instagram @sampdoria dan genoacfcofficial)
Berita Rekomendasi

Maka terjadilah pertemuan derby pertama pada 3 November 1946, giornata 7 Serie A.

Sampdoria yang berstatus sebagai tuan rumah, membuka Derby della Lanterna dengan kemenangan meyakinkan, 3-0.

Saling jual beli pemai antara kedua tim menambah tensi persaingan.

Giuseppe Baldini memegang berbagai rekor dalam Derby Della Lanterna membelot dari Sampdoria ke Genoa.

Kejadian tersebut berlangsung pada taun 1950.

Paolo Barison yang pada awalnya berseragam Genoa justru melakukan pengkhianatan dengan bergabung Sampdoria.

Tentu saja setia pertemuan kedua tim dalam tajuk Derby della Lanterna, kedua tim menyajikan pertarungan dan pertandingan yang sengit.

Mereka manaikkan suhu panas di kota pelabuhan setiap pertemuannya.

Saling jegal yang dilakukan Genoa maupun Sampdoria untuk pembuktian siapa yang terkuat di kota Genoa.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
2
Napoli
18
13
2
3
27
12
15
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
18
11
2
5
33
25
8
35
5
Fiorentina
17
9
5
3
31
15
16
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas