Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar 18 Pemain Persebaya Surabaya Hadapi Persipura, Aryn Willaims Absen, David da Silva Siap Main

Daftar 18 pemain Persebaya Surabaya menghadapi Persipura Jayapura di Liga 1 2019, Aryn Williams dan Dutra Absen, David da Silva siap main, Kamis (21/1

Penulis: Gigih
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Daftar 18 Pemain Persebaya Surabaya Hadapi Persipura, Aryn Willaims Absen, David da Silva Siap Main
SURYA/HABIBUR ROHMAN
Pemain Persebaya Surabaya David da Silva dikepung pemain PSS Sleman dalam lanjutan pertandingan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Selasa (29/10/2019). Persebaya Surabaya dikalahkan PSS Sleman di kandangnya dengan skor 2-3. SURYA/HABIBUR ROHMAN 

TRIBUNNEWS.COM - Persebaya Surabaya membawa 18 pemain untuk menghadapi Persipura Jayapura di Liga 1 2019.

Menghadapi Persipura Jayapura di Tenggarong, pelatih Aji Santoso kehilangan beberapa pemain.

Diantaranya Otavio Dutra, Irfan Jaya dan Osvaldo Haay yang absen karena panggilan Timnas

Daftar 18 pemain bisa diakses di akhir berita

Laga lawan Persipura kian dekat, Persiapan Persebaya juga mencapai tahap akhir.

Sehari sebelum bertolak ke Kalimantan, Aji Santoso menggelar latihan pagi hari di Gelora Delta Sidoarjo.

”Latihan hari ini saya adakan pagi hari karena besok kita sudah berangkat. Kalau kita tetap sore anak-anak akan mepet untuk persiapannya," terang Aji di laman resmi klub.

Berita Rekomendasi

Kebugaran pemain memang menjadi fokus pelatih berusia 49 tahun tersebut.

Dirinya tidak ingin menambah daftar pemain yang harus absen melawan Mutiara Hitam. 

”Untuk menjaga kondisi, latihan hari ini kita berikan football conditioning, karena nanti sore kita tidak latihan dan besok kita berangkat,” jelas Aji.

Meski hanya conditioning, namun tensi latihan justru lebih tinggi daripada kemarin.

”Kita naikkan sedikit latihan hari ini tapi latihannya tidak menimbulkan asam laktat yang banyak, dengan istirahat satu kali 24 jam kondisi akan kembali normal,” imbuhnya.

Sementara itu, Irfan Jaya masih belum bisa mengikuti latihan hari ini.

Menurut mantan kapten Persebaya era 90-an tersebut kondisi Irfan belum memungkinkan untuk latihan.

Karena kondisi itu, dia tidak dibawa saat Persebaya away ke kandang Persipura.

Sedangkan Oktafianus Fernando yang masih bermasalah dengan lututnya tetap akan dibawa.

”Ofan ada nyeri sedikit di lututnya, tapi dia tetap kita bawa karena kita kekurangan pemain,” tutup Aji.

penggawa Green Force digembleng latihan strategi permainan, salah satunya mencoba berbagai macam skema bertahan.

"Tadi saya berikan materi mengantisipasi bola set piece, baik dari tendangan bebas maupun tendangan sudut, ini salah satu fokus utama saya," ungkap Aji.

Kekhawatiran Aji jelas beralasan, dari dua pertandingan terakhir timnya harus kebobolan empat gol.

Tiga diantaranya dicetak lawan leman skema bola mati.

Salah satunya adalah gol terakhir yang bersarang di gawang Miswar Syahputra.

Mantan pemain Persebaya, Amido Balde mencetak gol lewat skema tendangan sudut.

Pelatih yang berposisi sebagai full back semasa jadi pemain tersebut ingin pemain-pemainnya lebih fokus saat ditekan lawan.

"Saat bertahan pemain harus punya inisiatif dan berani duel karena jika lengah sedikit, selesai," terang Aji.

"Seperti kemarin saat lawan PSM, saya lihat David sudah berani duel, tapi memang pemain lawan jauh lebih tinggi," imbuhnya.

Jelang laga lawan Mutiara Hitam, Aji masih dipusingkan dengan absennya beberapa pemain.

Dari empat pemain yang dipastikan absen, semuanya bertipikal bertahan.

Otavio Dutra dan Novan Setya berposisi sebagai bek tengah dan full back, ditambah double pivot Persebaya, Aryn Williams dan Muhammad Hidayat.

Rencananya Aji akan mengikutsertakan pemain U-20 untuk melawat ke Tenggarong, venue pertandingan melawan Persipura.

Pemain Persebaya Surabaya yang Dibawa ke Tenggarong

Kiper

1. Miswar Saputra

2. Abdul Rohim

Pemain Belakang

3. Abu Rizal

4. M. Syaifuddin

5. Hansamu Yama

6. Ruben Karel Sanadi

Gelandang

7. Misbakus Solikin

8. M. Alwi Slamat

9. Elisa Yahya Basna

10. Fandi Eko utmo

11. Andri Muliadi

12. Koko Ari Araya

13. M. Kemaluddin

14. Zulfikar Ahmad

15. Rendi Irwan Saputra

Penyerang

16. Diogo Campos Gomes

17. David da Silva

18. Oktafianus Fernando

(Tribunnews.com/Gigih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas