Pelatih yang Pernah Kalahkan Timnas Indonesia Dipecat dari Kursi Pelatih Uni Emirat Arab
Pelatih yang pernah mengalahkan timnas Indonesia, Bert van Marwijk dipecat dari kursi kepelatihan tim nasional Uni Emirat Arab (UEA).
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih yang pernah mengalahkan timnas Indonesia, Bert van Marwijk dipecat dari kursi kepelatihan tim nasional Uni Emirat Arab (UEA).
BolaSport.com melansir dari Gulf News, Asosiasi Sepak Bola UEA pada Rabu (4/11/2019) memecat Bert van Marwijk dari kursi pelatih tim nasional.
Mantan pelatih timnas Belanda itu menangani timnas UEA pada Maret 2019.
Bert van Marwijk saat itu menggantikan Alberto Zaccheroni yang gagal membawa UEA untuk tampil apik di Piala Asia 2019.
Menggantikan Alberto Zaccheroni, Bert van Marwijk mengemban tanggung jawab untuk menangani UEA di Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang kini masih berlangsung dan Kualifikasi Piala Asia 2023.
UEA bergabung dalan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 bersama Malaysia, Indonesia, Thailand, dan Vietnam.
Akan tetapi, perjalanan UEA pada empat laga di Grup G yang telah dijalani tak terlalu mulus.
UEA mengumpulkan enam poin, hasil dari kemenangan tandang yang melawan Malaysia dengan skor 2-1, lalu diikuti kemenangan 5-0 atas Indonesia.