Takluk Dari Persebaya, Alsan Sanda dkk. Siap Bangkit di Laga Berikutnya
Bek kanan Bhayangkara FC Alsan Sanda memuji permainan Persebaya Surabaya setelah timnya takluk dari Persebaya dengan skor telak 4-0.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bek kanan Bhayangkara FC, Alsan Sanda memuji permainan Persebaya Surabaya setelah timnya takluk dari Persebaya dengan skor telak 4-0.
Pernyataan itu ia katakan dalam sesi konferensi pers pasca laga kontra Persebaya.
“Lapangan bagus tidak ada masalah, tapi dalam laga ini Persebaya bermain dengan apa yang jadi kelebihan mereka,” kata Alsan Sanda di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (8/12/2019).
Dalam laga itu, Bhayangkara FC tertinggal satu gol di babak pertama yang dicetak oleh Aryn Williams pada menit ke-25. Setelah itu, tim berjuluk The Guardian masih mampu meladeni permainan tuan rumah.
Namun, pada babak kedua Adam Alis dkk. tampak sangat kesulitan menebus pertahanan Bajul Ijo. Faktor kelelahan para pemain Bhayangkara FC tampaknya mampu dimanfaatkan oleh Persebaya.
Hasilnya hanya dalam jangka waktu 10 menit, tim tuan rumah mampu mencetak tiga gol; David da Silva (71’) (75’) dan satu gol buhuh diri yang dicetak oleh I Putu Gede (78’).
Meski mengalami kekalahan telak dari Persebaya, Alsan Sanda mengatakan ia dan rekan-rekannya tak putus semangat untuk kembali ke jalur kemenangan di tiga laga berikutnya.
“Kami sempat drop dimana pemain kami mengalami cedera, tapi dengan kekalahan ini tidak memutus semangat kami untuk meraih hasi positif di laga selanjutnya,” ujarnya.
Dengan kekalahan ini, Bhayangkara kembali turun dua peringkat ke posisi keenam; 44 poin. Sementara itu, Persebaya Surabaya berada di peringkat kelima dengan 45 poin.
Pada laga selanjutnya, The Guardian akan kembali melakoni laga tandang. Kali ini menghadapi tim yang tengah berusaha keluar dari zona degradasi, Badak Lampung FC.
Pertemuan kedua tim tersebut akan bergulir pada Kamis (12/12/2019) di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung. Sedangkan di hari yang sama, Persebaya akan menjalani derbi Jawa Timur dengan menjamu Arema FC.