Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Nasib Bersama Arema Belum Jelas, Makan Konate dan Ricky Kayame Ikut Tarkam

Nasib Bersama Arema Belum Jelas, Makan Konate dan Ricky Kayame Ikut Tarkam

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
zoom-in Nasib Bersama Arema Belum Jelas, Makan Konate dan Ricky Kayame Ikut Tarkam
Surya/HAYU YUDHA PRABOWO
Selebrasi Makan Konate setelah mencetak gol. Arema FC berhasil menundukkan PSS Sleman dengan 4 gol tanpa balas. Di laga berikutnya, Arema akan melawan Persib Bandung. Duel yang bakal membara. 

TRIBUNNEWS.COM - Arema FC menyataka masih menunggu kebijakan pelatih baru perihal transfer pemainnya.

Akan tetapi, sampai saat ini belum ada pelatih yang secara resmi diperkenalkan, nyatanya isu soal beberapa pemain tetap berhembus kencang.

Seperti halnya dua pemain yang mempunyai kontribusi di musim ini seperti Makan Konate dan Ricky Kayame.

Musim ini pemain Singo Edan yang paling menonjol adalah Makan Konate yang menujukan permainan terbaiknya.

Permainan terbaik yang ditunjukan mantan pemain Sriwijaya FC dan Persib Bandung ini membawanya menjadi salah satu dari 11 pemain terbaik Liga 1 2019

Prestasi yang telah ditampilkan Konate justru membuat manajemen merasa terbebani.

Gelandang asal Mali itu disebut-sebut meminta kenaikan nilai kontrak hingga 50 persen lebih kepada manajemen Arema.

Berita Rekomendasi

Dikutip Tribunnews dari Bolasport, Konate bersama dua rekannya di Singo Edan ikut dalam pertandingan Tarkam yang bertajuk Bupati Cup IV di Tuban, Jawa Timur.

Dua rekan lainnya yang ikut dalam pertandingan tersebut yakni Ricky Kayame dan M Nasir.

Berlabel pemain asing sekaligus pemain terbaik Liga 1 2019 tentu ikutnya Konate dalam turnamen ini mengundang komentar.

Komentar tersebut salah satunya dari koordinator Aremania, Awang Karta.

Makan Konate di Turnamen Bupati Cup IV Tuban
Makan Konate di Turnamen Bupati Cup IV Tuban

Awang Karta yang mengomentari Makan Konate sempat menyebut bahwa Ricky dipastikan tak akan bertahan di Arema FC musim depan.

Komentar tersebut ia utarakan setelah mendapati foto Makan Konate yang sedang berada di Tuban, Jawa Timur dan ditengarai mengikuti turnamen lokal antar kampung (tarkam) bertajuk Bupati Cup IV 2019.

"Konate kok kesannya memalukan, pemain sekaliber dia masih mau bermain di turnamen tarkam itu memalukan," ujar Awang Karta dikutip BolaSport.com dari SuryaMalang.com.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas