Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Terbaru Persebaya, Bayu Nugroho Minder Jelang Latihan Perdana Bersama Skuat Bajul Ijo

Pemain baru Persebaya, Bayu Nugroho mengaku sedang diselimuti rasa minder jelang latihan perdana Bajul Ijo pada akhir pekan ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kabar Terbaru Persebaya, Bayu Nugroho Minder Jelang Latihan Perdana Bersama Skuat Bajul Ijo
TRIBUN JATENG/F ARIEL SETIAPUTRA
Kabar Terbaru Persebaya, Bayu Nugroho Minder Jelang Latihan Perdana Bersama Skuat Bajul Ijo 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain baru Persebaya, Bayu Nugroho mengaku sedang diselimuti rasa minder jelang latihan perdana Bajul Ijo pada akhir pekan ini.

Aji Santoso selaku pelatih telah menjadwalkan latihan perdana tim Persebaya akan mulai dilelat pada 6 Januari 2020 mendatang.

Persebaya melakukan gerak cepat untuk memulai latihan perdana untuk menyongsong musim depan.

Selain, itu tim berjuluk Bajul Ijo tersebut direncanakan juga akan melakoni pertandingan ujicoba melawan Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (11/12/2019).

Dilansir dari Tribun Jatim, Bayu Nugroho mengungkapkan dirinya merasa minder jelang latihan perdana tersebut.

"Perasaan gabung ke tim baru pasti agak minder. Apalagi Persebaya adalah klub besar dengan basis suporter yang besar," ujar Bayu Nugroho, Jumat (3/1/2020).

Mantan pemain PSIS Semarang tersebut juga siap menampilkan performa terbaiknya bersama Persebaya di musim depan.

BERITA REKOMENDASI

Apalagi tim Bajul Ijo merupakan salah satu tim yang memiliki sejarah panjang dalam kancah persepakbolaan Indonesia.

Hal itu diakui Bayu Nugroho akan membuatnya harus bisa menjawab ekspektasi dari banyak pihak.

Oleh sebab itu, pemain berusia 27 tahun yang musim lalu berseragam PSIS Semarang ini bertekad bisa menjawab ekspektasi itu dengan tampil maksimal disetiap kesempatan.

"Tentu dengan status seperti itu ada ekspektasi besar dari mereka kepada saya. Makanya target saya ingin selalu tampil maksimal," jelas Bayu Nugroho.

Ia menambahkan, akan menuntaskan liburannya di Solo pada Minggu (5/1/2020) dan akan bertolak ke kota Pahlawan untuk persiapan latihan perdana.


"Besok Minggu saya berangkat ke Surabaya karena hari Seninnya ada latihan perdana," tutupnya.

Kendati berstatus sebagai pemain baru di Persebaya Surabaya, Bayu Nugroho optimis bisa segera beradaptasi dengan cara bermain Bajol Ijo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas