Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rumor Transfer Bhayangkara FC: Dzumafo & Nurhidayat Indikasikan Bertahan, 1 Pemain Sayap Merapat

Ada dua pemain yang telah menyatakan kesiapannya untuk tetap berseragam Bhayangkara FC.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Rumor Transfer Bhayangkara FC: Dzumafo & Nurhidayat Indikasikan Bertahan, 1 Pemain Sayap Merapat
Dok: Bhayangkara FC
Striker Bhayangkara FC Herman Dzumafo melakukan seleberasi setelah mencetak gol penentu kemenangan di laga kontra Persib Bandung. 

TRIBUNNEWS.COM - Menyongsong kompetisi musim depan Liga 1 2020 beberapa tim masih belum menunjukan tanda-tanda melakukan kegiatan transfer pemain.

Salah satunya Bhayangkara FC tim yang bertatus juara Liga 1 2017.

Tim yang berjuluk The Guardian ini belum mengumumkan siapa saja pemain yang dipertahankan maupun direkrut.

Namun ada dua pemain yang telah menyatakan kesiapannya untuk tetap berseragam Bhayangkara FC.

Dikutip Tribunnews dari Tribun Jakarta, kedua pemain tersebut yakni Herman Dzumafo yang berposisi sebagai striker dan Nurhidayat yang menepati posisi sebagai pemain bertahan.

Kepastian itu bahkan sempat dibicarakan oleh manajemen Bhayangkara FC yang merencanakan merekrut Herman Dzumafo hingga pensiun di tim berjuluk The Guardian tersebut.

“Ya, kabar saya mau pensiun di Bhayangkara itu benar. Sudah dibahas juga sama manajemen. Mudah-mudahan benar,” kata Dzumafo dilansir dari Tribun Jakarta.

“Tapi untuk durasi sampai kapan saya belum tahu, saya sendiri merasa masih kuat bermain dua tahun ke depan. Kalau tahun ini kondisi fisik saya masih sama seperti sebelumnya,” sambungnya.
Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, soal komposisi The Guardian musim 2020, eks pemain PSPS Pekanbaru itu mengatakan hanya berserah kepada pilihan pelatih dan manajemen.

Dia menilai bahwa pilihan pelatih saat ini, Paul Munster pastinya bakal membuat Bhayangkara FC semakin solid lagi.

“Urusan pemilihan pemain mana yang bagus atau tidak saya serahkan ke pelatih dan manajemen. Saya tugasnya hanya bermain, dan saya percaya mereka pasti memilih pemain-pemain bagus untuk tim,” jelasnya.

Hal senada pun diutarakan oleh Nurhidayat terkait masa depannya bersama The Guardian.

Pasalnya, tim berjuluk The Guardian itu dinilai Dayat mempunyai kekompakan dan kebersamaan yang erat antar pemainnya.

“Ya saya masih betah di Bhayangkara FC. Soalnya di Bhayangkara itu pemain-pemain kompak gitu, bagus deh kebersamaannya,” ujar Dayat

Akan tetapi soal kontrak dirinya mengatakan tinggal menunggu kepastian saja. Pasalnya kontrak pemain Timnas U-23 itu akan berakhir di akhir bulan ini.

“Kontrak sih masih tunggu dulu, tapi saya senang di Bhayangkara FC meski banyak klub-klub lain yang sudah hubungi saya,” kata Dayat.

Manajemen Bhayangkara FC Mengaku Mendapat Pemain Sayap Badak Lampung

Satu pemain yang akan merapat ke Bhayangkara FC adalah penyerang sayap Perseru Badak Lampung.

Kepastian itu disampaikan secara langsung oleh CEO Bhayangkara FC, Sumardji, saat dihubungi BolaSport.com.

Posisi sayap memang menjadi salah satu hal yang akan diperbarui oleh tim asuhan Paul Munster.

Sebab, Bhayangkara FC sudah melepas dua pemain berposisi sayap yakni Ilham Udin Armaiyn dan M Nur Iskandar.

Sumardji mengatakan pihaknya sudah deal dengan pemain tersebut, namun ia tidak mau menyebutkan namanya terlebih dahulu.

Meski begitu, kemungkinan besar Hariyanto Panto yang akan berseragam

Hariyanto Panto pemain yang bisa bermain di posisi sayap dan gelandang.

Kecepatan yang ia miliki membuatnya memiliki jam terbang cukup banyak dengan memainkan 22 pertandingan bersama Perseru Badak Lampung.

"Ada satu pemain Perseru Badak Lampung yang akan bergabung dengan kami," kata Sumardji dilansir dari Bolasport.

"Posisinya sayap, untuk namanya belum bisa disebutkan karena kami lagi terus komunikasi dengan manajemen Perseru Badak Lampung," ucap Sumardji menambahkan.

(Tribunnews.com/Ipunk) (Tribun Jakarta/Abdul Majid)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas