Hasil liga Spanyol, Espanyol vs Barcelona: Gol Telat Wu Lei Paksa Balugrana Bermain Imbang 2-2
Alih-alih mendapatkan tiga poin, Wu Lei berhasil menjadi pahlawan tuan rumah Espanyol dengan menciptakan gol penyama kedudukan di menit 88.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Whiesa Daniswara
David Lopez yang berdiri bebas sukses menjangkau bola operan tersebut dan meneruskannya menjadi gol lewat sundulan.
Skor sementara Espanyol unggul 1-0 atas Barcelona.
Blaugrana setelah tertinggal gol terus berusaha menekan dan mengurung pertahanan tuan rumah.
Terlihat Messi duijatuhkan di dalam kotak penalti lawan setelah berduel dengan dua pemain bertahan tuan rumah.
Usaha Messi untuk mencari penalti gagal lantaran wasit tidak menggubrisnya.
Kapten Espanyol Javi Lopez mendapat kartu kuning dari wasit akibat pelanggaran kerasnya kepada Griezman di menit 34.
Pelanggaran tersebut menghasilkan tendangan bebas yang akan dieksekusi oleh Messi.
Messi berhasil mengarahkan umpan matang ke dalam kotak penalti yang disambut oleh Busquets.
Bola hasil sundulan Busquets masih menyamping dari gawang Espanyol dan belum menciptakan peluang berbahaya.
Menjelang berakhirnya babak pertama Suarez mendapat peluang dari dalam kotak penalti.
Namun bola hasil sepakannya masih membentur tiang gawang Espanyol.
Adapun peluang Messi dari tendangan bebas yang mendekati kotak penalti juga masih mengarah ke penjaga gawang.
Skor 1-0 untuk keunggulan Espanyol atas tim tamu Barcelona bertahan hingga babak pertama usai.
Pada babak kedua Barcelona yang tertinggal satu gol terus berusaha melancarkan serangan untuk segera mencipatkan gol penyama kedudukan.