Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Striker Muda Persib Bandung Bersedia Bermain di Liga 3 Demi Hal Ini

Dengan jam terbang yang didapatnya musim lalu bersama Bandung Blitar United, Wildan tak masalah meski bermain bukan di tim besar.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Striker Muda Persib Bandung Bersedia Bermain di Liga 3 Demi Hal Ini
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Pemain Persib, Wildan Ramdhani (kanan) berusaha melepaskan diri dari hadangan pemain Perseru Serui U-19, Yan Obet Vicrantah pada pertandingan Grup B babak 8 Besar Liga 1 U-19 di Stadion Siliwangi, Jalan Lombok, Kota Bandung, Kamis (19/10/2017). Pada pertandingan perdana tersebut, Persib berhasil menundukkan lawannya dengan skor 2-0. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pemain muda Persib Bandung, Wildan Ramdhani belum tahu soal masa depannya di klub berjuluk Maung Bandung itu.

Ia dipinjamkan ke Bandung Blitar United pada putaran kedua Liga 1 2019.

Kini Wildan masih terikat kontrak dengan Persib.

Baca: Kabar Transfer Persib: Perekrutan Igbonefo Bikin Bobotoh Heran, Pertanyakan Komitmen Robert Alberts

Baca: Kabar Transfer Persib Bandung: Kiper Timnas dan Striker Lokal Merapat? Bagaimana Nasib Sang Kapten?

Baca: Faktor yang Membuat Kapten Persib Bandung Pindah ke Liga 2 Bersama Sriwijaya FC

"Belum ada konfirmasi lebih lanjut dari pelatih tapi tetap gabung sama tim (Persib) karena kontrak sampai 2021," ujar Wildan kepada Tribun Jabar melalui sambungan telepon, Minggu (5/1/2019).

Soal kembali bermain untuk Bandung Blitar United musim depan, jebolan Diklat Persib ini mengaku siap.

Apalagi melihat musim lalu yang sangat minim kesempatan bermain, Wildan tak masalah jika harus bermain di Liga 3 bersama Bandung Blitar United.

Berita Rekomendasi

"Saya belum bisa memastikan tapi yang pasti kalau ke depannya lebih baik buat saya, saya bisa ambil keputusan itu. Tapi kalau sekarang belum tahu yang penting selama saya masih berada di tim yang pasti saya tetap menghargai kontrak dan tetap profesional. Keinginan masih di Persib tapi melihat kans untuk bermain agak sulit yang pasti tapi bersaing itu siap," ucapnya.

Baca: Kabar Transfer Persib: Perekrutan Igbonefo Bikin Bobotoh Heran, Pertanyakan Komitmen Robert Alberts

Baca: Kabar Transfer Persib Bandung: Kiper Timnas dan Striker Lokal Merapat? Bagaimana Nasib Sang Kapten?

Baca: Faktor yang Membuat Kapten Persib Bandung Pindah ke Liga 2 Bersama Sriwijaya FC

Penyerang Persib Bandung, Muchammad Wildan Ramdani (baju biru) saat mempertahankan bola dari pemain PSKC Cimahi.
Penyerang Persib Bandung, Muchammad Wildan Ramdani (baju biru) saat mempertahankan bola dari pemain PSKC Cimahi. (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Pemain berusia 21 tahun ini menambahkan saat ini ia sangat membutuhkan jam terbang.

Dengan jam terbang yang didapatnya musim lalu bersama Bandung Blitar United, Wildan tak masalah meski bermain bukan di tim besar.

"Kalau misalkan menjamin untuk bermain saya pasti lebih siap karena yang saya butuhkan sekarang bukan nama besar tapi menit bermain karena kemarin juga sempat dipinjamkan ke BBU. Positifnya buat saya dapat menit bermain dan atmosfer pertandingan saya juga dapat walaupun Liga 2 tapi tidak terlalu jauh dengan Liga 1," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Demi Menit Bermain, Bomber Muda Persib Ini Rela Dipinjamkan Lagi dan Berlaga di Liga 3, https://jabar.tribunnews.com/2020/01/05/demi-menit-bermain-bomber-muda-persib-ini-rela-dipinjamkan-lagi-dan-berlaga-di-liga-3.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas