Dennis Wise Senang Dengan Performa Bagus Tim Garuda Select Usai Kalahkan Torino U-17
Tim Garuda Select berhasil mengalahkan Torino U-17 dengan skor 0-3 pada pertandingan uji coba pertamanya di Italia, pasa Rabu (7/1/2020) waktu setempa
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Garuda Select berhasil mengalahkan Torino U-17 dengan skor 0-3 pada pertandingan uji coba pertamanya di Italia, pasa Rabu (7/1/2020) waktu setempat.
Kemenangan besar yang didapat Garuda Select mendapatkan apresiasi besar dari Direktur Teknik Dennis Wise.
Mantan pemain Chelsea dan Timnas Inggris itu mengaku senang dengan performa bagus yang ditunjukan seluruh pemainnya di atas lapangan.
Menurut Wise, salah seorang anak asuhnya yakni David Maulana menunjukan permainan bagus dan memberikan pengaruh besar di lapangan.
Pemain yang juga menjabat sebagai kapten tim itu terlibat dalam proses terciptanya dua dari tiga gol Garuda Select ke gawang Torino U-17.
“David tampil sangat luar biasa. Sejak kembali bergabung, perlahan tapi pasti kualitasnya terus meningkat. Umpan-umpannya sangat bagus meskipun kualitas lapangan di sini sangat buruk. Saya senang melihat apa yang sudah ia lakukan sejauh ini,” ucap Dennis dalam rilisnya, Kamis (9/1/2020).
Sementara itu, David Maulana mengaku senang rekan-rekan setimnya mampu menunjukan kerja sama yang baik di atas lapangan.
Pemain jebolan Timnas Indonesia U-16 itu menilai di laga menghadapi Torino seluruh pemain tampil lepas tanpa ada beban.
“Kami bermain sangat baik di pertandingan kali ini. Saya melihat pemain yang lain juga menikmati pertandingan. Tidak ada beban di mata mereka. Gol yang saya cetak juga berkat kinerja pemain yang lain,” tutur David Maulana.
Setelah menghadapi Torino U-17, pasukan Garuda Select akan ditantang Juventus U-17 di Juventus Training Center, Vinovo, Kamis 16 Januari 2020.