Pepe Reina Akan Hijrah Kembali ke Liga Inggris, AC Milan Incar Mantan Kiper Chelsea
Pepe Reina yang saat ini menjadi kiper kedua AC Milan dikabarkan akan segera hengkang menuju kembali ke kompetisi Liga Inggris.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Pepe Reina yang saat ini menjadi kiper kedua AC Milan dikabarkan akan segera hengkang menuju kembali ke kompetisi Liga Inggris.
Aston Vila santer diberitakan akan menjadi destinasi karir selanjutnya Pepe Reina sebagai pesepak bola profesional.
Pepe Reina akan diproyeksikan sebagai kiper pengganti Tom Heaton yang harus menderita cedera ligamen lutut beberapa waktu lalu.
Dilain sisi, AC Milan akan mendatangkan Asmir Begovic untuk mengantisipasi kepergian Pepe Reina.
Dilansir dari Football Italia, Asmir Begovic yang pernah merumput bersama Chelsea diberitakan menjadi opsi utama AC Milan sebagai pengganti Pepe Reina.
Dua nama lainnya yang juga menjadi kandidat adalah Joe Hart (Burnley) dan Lukasz Fabianski (West Ham United).
Pepe Reina sendiri telah siap pindah ke Aston Villa dengan status pinjaman plus opsi beli akhir kontrak kesepakatan.
Hengkangnya AC Milan tentu akan membuat kualitas kiper tim Rossoneri tersebut akan semakin berkurang.
Mengingat, Gianluigi Donnaruma tentu membutuhkan back-up yang memiliki kualitas yang setara jika dilakukan rotasi.
Asmir Begovic pun menjadi nama terdepan untuk menjadi back-up sang Donnaruma.
Saat ini, Begovic sendiri tengah merumput bersama Qarabag dengan status pinjaman dari klub asalnya, Bournemouth.
Kontrak perjanjian peminjaman kedua belah pihak diyakini akan segera berakhir di musim panas.
Lalu, sang pemain akan kembali ke Bournemouth dimana kiper berusia 32 tahun tersebut masih terikat kontrak hingga Juni 2021.
Pengalaman yang telah dimiliki oleh Begovic menjadi salah satu alasan tersendiri AC Milan ingin mendatangkannya ke Stadion San Siro.