Arema FC Resmi Perpanjang Kontrak 3 Penjaga Gawangnya, Bagaimana Nasib Teguh Amirudin?
Arema FC Resmi Perpanjang Kontrak 3 Penjaga Gawangnya, Bagaimana Nasib Teguh Amirudin?
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Arema FC resmi perpanjang kontrak tiga penjaga gawangnya untuk gelaran Liga 1 musim 2020.
Singo Edan memastikan tiga penjaga gawangnya tetap aman dari pencoretan, meliputi Utam Rusdiana, Kurniawan Kartike Adjie hingga Andryas Fransisco.
Diungkapkan oleh General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, ia menegaskan jika penjaga gawangnya mayoritas dipertahankan.
Ia juga menyatakan kualitas penjaga gawangnya musim lalu semua sama bagusnya.
"Manajemen dan tim pelatih memiliki pertimbangan lain soal Utam. Selain itu sebenarnya memang kiper-kiper kami musim lalu itu bagus-bagus," kata Ruddy Widodo seeprti yang dilansir dari Surya Malang. Kamis (16/1/2020).
"Namun memang ada beberapa evaluasi," imbuhnya.
Singo Edan menjadi tim dengan rasio kebobolan tertinggi kedua setelah Badak Lampung.
Arema FC harus rela di gelaran Liga 1 2019 jalanya dirobek sebanyak 62 kali.
Kendati demikian, hingga saat ini terdapat satu penjaga gawang yang belum memiliki kejelasan terkait masa depannya di publik Kanjuruhan.
Praktis, satu penjaga gawang yang belum menemukan kejelasan kontrak bersama Arema FC ialah Sandi Firmansyah.
Musim lalu, Sandi hanya mencatatkan tiga penampilan bagi Singo Edan.
Minimnya kontribusi diprediksi membuat penjaga gawang berusia 34 tahun itu rawan terdepak dari publik Kanjuruhan.
Kondisi tersebut semakin kuat dengan santer merapatnya Teguh Amirudin ke Arema FC.
Sosok Teguh Amarudin tentu tak asing bagi Singo Edan.