Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kode Keras Persib Bandung untuk Arema FC Perihal Transfer Ezechiel N'douassel

Pihak Persib Bandung memberikan kejelasan terkait siapapun tim yang ingin menggunakan jasa Ezechiel Ndouassel, termasuk Arema FC, Sabtu (18/1/2020).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Kode Keras Persib Bandung untuk Arema FC Perihal Transfer Ezechiel N'douassel
Bolasport.com- Superball/Feri Setiawan
Kode Keras Persib Bandung untuk Arema FC Perihal Transfer Ezechiel Ndouassel 

TRIBUNNEWS.COM - Pihak Persib Bandung memberikan kejelasan terkait siapapun tim yang ingin menggunakan jasa Ezechiel Ndouassel, termasuk Arema FC.

Arema FC menjadi satu diantara tim kontestan Liga 1 2020 yang dikabarkan ingin menggunakan jasa Ezechiel Ndouassel.

Nasib bomber andalan Persib Bandung, Ezechiel Ndouassel, masih belum menentu setelah memutuskan untuk mundur.

Ezechiel Ndouassel tinggalkan tim Persib Bandung untuk bergabung dengan Timnas negaranya.
Ezechiel Ndouassel tinggalkan tim Persib Bandung untuk bergabung dengan Timnas negaranya. (Bolasport.com- Superball/Feri Setiawan)

Pihak Persib Bandung memberikan pernyataan pada tim manapun yang menginginkan servis pemain asal Chad tersebut harus melakukan negosiasi terlebih dahulu dengan Maung Bandung.

Pasalnya, pemain asal Chad ini, Ezechiel Ndouassel, masih memiliki kontrak bersama Persib Bandung satu tahun lagi.

Dilansir dari Tribun Jabar, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono menyatakan Jika nantinya ada klub lain yang berminat memakai jasa Ezechiel Ndouassel, phaknya tidak menutup kemungkinan untuk terjadinya proses transfer.

"Kalau nanti sudah ada kesepahaman, pokoknya semuanya sudah diatur dalam kontrak. Karena status kontraknya itu belum berakhir," ungkap Kuswara S Taryono.

Berita Rekomendasi

"Eze masih ada masa tenggang waktu satu tahun, masih belum habis masa kontraknya," imbuhnya.

Duet Jonathan Bauman-Ezechiel Ndoassel Berpelung ke Arema FC
Duet Jonathan Bauman-Ezechiel Ndoassel Berpelung ke Arema FC (Instagram @ndouaselezechiel dan @jonibauman)

Disinggung mengenai keinginan hengkangnya sang pemain, Kuswara menegaskan tahapannya harus melalui persetujuan dari klub terlebih dahulu.

""Kita berbicara legal, Eze kan sebetulnya masih terikat kontrak dengan Persib."

"Jadi kalau misalnya seorang pemain ada keinginan untuk berpindah kostum, tentunya harus ada persetujuan dari kami. Jadi bisa dikatakan, masih dalam tahap pembicaraan," ujar Komisaris PT PBB.

Musim lalu, pemain yang kerap disapa King Eze mampu membukukan 15 gol dan enam assist dari 26 penampilannya bagi Persib Bandung.

General manager Arema Cronus Ruddy Widodo saat drawing babak delapan besar di 100 Bar, Century Park Hotel, Jakarta, Kamis (3/12/2015). Drawing babak delapan besar menghasilkan grup neraka pada grup E diantaranya Persipura, Pusamania Borneo FC, Arema Cronus dan Surabaya United. Sedangkan di grup D terdapat Mitra Kukar, Persija , Semen Padang, dan PS TNI. Super Ball/Feri Setiawan
General manager Arema Cronus Ruddy Widodo saat drawing babak delapan besar di 100 Bar, Century Park Hotel, Jakarta, Kamis (3/12/2015). Drawing babak delapan besar menghasilkan grup neraka pada grup E diantaranya Persipura, Pusamania Borneo FC, Arema Cronus dan Surabaya United. Sedangkan di grup D terdapat Mitra Kukar, Persija , Semen Padang, dan PS TNI. Super Ball/Feri Setiawan (/Feri Setiawan)

Capaian tersebut dapat dikatakan menterang bagi pemain yang berposisi sebagai striker.

Sebelumnya, Arema FC santer dikabarkan mengincar King Eze untuk mengisi lini serang Singo Edan.

Pasalnya, tim kebanggaan Aremani dan Aremanit itu praktis tak memiliki striker asing setelah manejemen melakukan perombakan besar besaran.

Sederet pemain bintang mulai Makan KOnate hingga Sylvano Comvalius dipastikan tak berseragam Arema FC untuk gelaran Liga 1 musim ini.

Sejauh ini, Arema FC baru memiliki dua striker murni, yakni Kushedya Hari yudo dan Dedik Setiawan.

Naasnya, Dedik baru dapat bermain di musim kedua gelaran Liga 1 2020 usai melakukan operasi penyembuhan terkait cedera yang ia alami.

Selain itu, kabarnya pelatih Arema FC kini, Mario Gomez ingin mendatangkan dua mantan pemain andalannya kala melatih Persib Bandung.

Sinyal merapatnya Ezechiel Ndouassel dan Jonathan Bauman semain kuat setelah Maruio Gomez memberikan pernyataannya.

Mantan pelatih Persib dan Borneo FC itu mengakui jika keduanya merupakan pemain incarannya untuk bergabung di Arema FC musim ini.

"Eze dan Bauman memang bagus. Tapi tidak hanya mereka daftar pemain bagus di Indonesia. Untuk tiga slot pemain asing, tentu saya akan datangkan pemain yang bagus," kata Mario Gomez, seperti yang dilansir dari Surya Malang.

Sebelumnya Ruddy Widodo menyatakan jika pihaknya tengah menjalin komunikasi dengan dua pemain asing rekomendasi dari Mario Gomez

Ia mengakui jika pihaknya tengah memburu dua pemain asing untuk posisi striker dan second striker.

Mengacu pada posisinya, tentu nama Jonathan Bauman dan Ezechiel N’Douassel masuk kriteria pemain yang dicari Mario Gomez sebagai pelatih.

“Proses negosiasi masih terus berjalan. Dua pemain yang kami ajak berkomunikasi ini memang permaintaan Coach Gomez,' terang Ruddy Widodo, seperti yang dilansir dari Wearemania.

"Dia yang mengusulkan namanya, lalu kami yang mengeksekusinya,” pungkasnya.

 (Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas