Polemik Persebaya Surabaya Terkait Stadion Gelora Bung Tomo, Kabarnya Venue Piala Dunia U20 2021
Polemik Persebaya Surabaya yang terancam sebagai tim tanpa home base di kompetisi musim 2020. Wakil Walikota berikan opsi Gelora 10 November.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Whisnu Sakti Buana saat ditemui di kantornya, Selasa (21/1/2020). (SURYA.co.id/Yusron Naufal Putra)
Sementara itu, dari akun twitter Humas Pemkot Surabaya @BanggaSurabaya, akan menggelar pertemuan dengan manajemen Persebaya serta perwakilan suporter untuk mencari solusi terbaik.
"Secepatnya Pemkot Surabaya akan melakukan komunikasi soal home base Persebaya," kata Kabag Humas Pemkot Surabaya Febriadhitya Prajatara saat dikonfirmasi.
Sedangkan Wakil Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana meyakini akan ada solusi terbaik terkait home base Persebaya.
Whisnu mengimbau pendukung Persebaya, Bonek Mania, untuk menahan diri.
"Kami mengimbau Bonek untuk tetap bersabar dulu. Kami coba carikan solusi terbaik," kata WS, Selasa (21/1/2020).
Menurut Whisnu, nantinya solusi yang akan diambil itu dengan pasti mempertimbangkan Surabaya yang tengah berbenah dan bersiap menyambut Piala Dunia U-20 2021 mendatang.
Selain itu, juga tetap memikirkan Persebaya sebagai tim kebanggaan Kota Surabaya.
Ia menyatakan saat duduk bersama nanti semua sisi akan dipertimbangkan.
"Dua kepentingan besar ini harus kita akomodir sama-sama, untuk memecahkan masalah itu," terang Whisnu.
3. Whisnu Sakti Buana Tawarkan Solusi Stadion Gelora 10 November
Solusi atas polemik Persebaya Surabaya yang terancam tak dapat menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) sebagai home base.
Sementara ini salah satu opsi solusi yang bisa dipertimbangkan adalah penggunaan Stadion Gelora 10 November (G10N) Surabaya.
"Kita masih ada Stadion Gelora 10 November yang bisa dipakai home base Persebaya, tinggal bagaimana nanti standar Liga 1," kata Whisnu Sakti Buana, Wakil Wali Kota Surabaya yang juga Ketua Panpel Persebaya, Selasa (21/1/2020).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.