Tottenhan Sedang Tidak Stabil Tanpa Harry Kane, Mourinho Optimistis Raih Tiga Poin Saat Jamu Burnley
Simak dalam berita ini, peran Gedson Fernandes, prediksi line-up Tottenham vs Norwich, dan tanggapan Jose Mourinho jelang laga nanti malam.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Tottenham akan menjamu Norwich City dalam lanjutan Liga Inggris pekan 24 di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (23/1/2020) dinihari.
Berada dalam performa yang tidak stabil, pelatih Tottenham Jose Mourinho tetap optimis meraih kemenangan.
Cederanya mesin gol Tottenham, Harry Kane saat melawan Southampton cukup membuat performa tim menjadi tidak stabil.
Tottenham tak berhasil mencetak satu gol pun dalam 3 laga terakhir di Liga Inggris (1-0 Southampton, 10 Liverpool, dan 0-0 Watford).
"Kami sangat optimis.
"Kami bermain bagus, tetapi tidak mendapatkan hasil yang seharusnya kami dapatkan," ucap Jose Mourinho, dikutip dari situs resmi klub Tottenham.
"Kami tidak bisa mencetak gol, tapi kami percaya, bahwa hari yang lebih baik akan datang," ujar pelatih Real Madrid dan Chelsea itu melanjutkan.
Cederanya sang kapten membuat Mourinho menggunaan formasi 3-5-2, dengan mengandalkan intensitas serangan dari gelandang yang dia miliki.
Son dan Lucas Moura menjadi tombak i lini depan untuk merobek jala lawan.
Namun strategi tersebut tampaknya belum cukup ampuh untuk menghasilkan 3 poin bagi Tottenham.
Kedatangan Gedson Fernandes mungkin bisa menjadi jawaban, ditengah krisis gol yang dialami Spurs.
Pemain yang didatangkan dari Benfica dalam bursa transfer musim dingin itu memiliki potensi besar di usianya yang masih muda.
Jurnalis Sport TV, Tiago Peres Costa, yang merupakan pemegang hak siar Premier League mngatakan, Gedson Fernandes salah satu pemain terbaik yang dilahirkan oleh Benfica.
"Gedson memiliki potensi dan bakat yang bagus. Dia menjadi salah satu pemain terbaik yang dilahirkan Benfica.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.