Kenang Momen Empat Gol ke Gawang PSM Makassar, Ezechiel: Hatur Nuhun Persib Bandung
Beberapa momen, termasuk empat golnya ke gawang PSM Makassar di akhir laga kompetisi 2019 lalu akan selalu dikenangnya.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Penyerang anyar Bhayangkara FC, Ezechiel NDouassel mengaku tetap menaruh hati pada klub lamanya, Persib Bandung.
Meski sudah berpisah, Eze mengaku tidak akan pernah melupakan Persib, botoboh dan Kota Bandung.
Terlebih, Pengeran Biru merupakan klub pertamanya di Indonesia yang juga mengangkat nama besarnya di sini.
Baca: Sebut Prediksinya Tepat Bali United Jadi Juara, Manajer Persib Minta Jadwal Liga 1 2020 Diundi
Baca: Ezechiel NDouassel Pergi dari Persib Bukan Karena Berkonflik dengan Bobotoh Tapi Karena Hal Ini
Baca: Kabar Terbaru Duo Brasil di Persib: Diserbu Keraguan, Pemain Ini Dikabarkan Pasang Emoticon Jengkel
"Hatur nuhun," ungkap pemain berjulukan King Eze dilansir Persib.co.id.
"Di sini semuanya baik. Saya juga ingin bilang terimakasih untuk semua orang yang sudah mendukung di sini," tambahnya.
Eze pun tentu mengingat banyak momen selama berseragam PERSIB.
Beberapa momen, termasuk empat golnya ke gawang PSM Makassar di akhir laga kompetisi 2019 lalu akan selalu dikenangnya.
Statistik Menonjol
Penyerang asal Chad, Ezechiel Ndouassel, meninggalkan kenangan statistik menonjol ketika membela Persib Bandung dalam tiga musim terakhir.
Ezechiel Ndouassel pertama kali didatangkan Persib Bandung pada pertengahan musim 2017.
Meski baru bergabung, Ezechiel Ndouassel langsung menunjukkan keahliannya dalam skuat Persib Bandung.
Ia menjadi sosok mematikan di lini serang Persib Bandung dalam mengarungi putaran kedua Liga 1 2017.
Performa yang memukau membuat Ndouassel dipertahankan pada dua musim berikutnya.
Berikut rangkuman statistik menonjol Ezechiel Ndouassel selama bergabung dengan Persib Bandung.
Baca: Sebut Prediksinya Tepat Bali United Jadi Juara, Manajer Persib Minta Jadwal Liga 1 2020 Diundi
Baca: Ezechiel NDouassel Pergi dari Persib Bukan Karena Berkonflik dengan Bobotoh Tapi Karena Hal Ini
Baca: Kabar Terbaru Duo Brasil di Persib: Diserbu Keraguan, Pemain Ini Dikabarkan Pasang Emoticon Jengkel