Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris, Tottenham Hotspur vs ManCity: Steven Bergwijn Cetak Gol Debut, Citizen Kalah 2-0

Bergwijn tampil mengenakan nomor punggung 23 berhasil menciptakan gol debutnya untuk Spurs.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Hasil Liga Inggris, Tottenham Hotspur vs ManCity: Steven Bergwijn Cetak Gol Debut, Citizen Kalah 2-0
Instagram @Tottenhamhotspur
Selebrasi Steven Bergwijn ke gawang Manchester City di pekan 25 Liga Inggris 2020 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Tottenham Hotspur menang 2-0 atas tamunya Manchester City dalam lanjutan pekan 25 Liga Inggris pada Minggu (2/1/2020).

Berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, gol kemenangan The Lilywhites dicetak oleh Steven Bergwijn (63') dan Son Heung-Min (71')

Bergwijn tampil mengenakan nomor punggung 23 berhasil menciptakan gol debutnya untuk Spurs.

Tambahan tiga poin ini membuat Tottenham Hotspur naik ke pringkat 5 dengan 37 poin.

Sementara kekalahan ini membuat Citizen semakin sulit mengejar Liverpool yang berada di posisi puncak.

Tim besutan Pep Guardiola saat ini mengoleksi 51 poin dari 25 pertandingan dan mempunyai selisih 22 poin dari Liverpool yang kian dekat dengan gelar Premier League.

Jalannya Pertandingan

Berita Rekomendasi

Tottenham Hotspur sebagai tuan rumah mencoba mengusai permainan sejak awal babak pertama dimulai.

Spurs menit ke 5 hampir membuka keunggulan lewat pelaung Dele Alli di dalam kotak penalti setelah menerima umpan pajang dari Aurier.

Namun wasit segera meniup peluitnya lantaran posisi Dele telah offside lebih dulu.

Tim tamu Manchester City mengancam d9i menit 8 lewat tendangan De Bruyne yang masih melambung dari gawang Lloris.

Mahrez dan De Bruyne malakukan kerjasama satu dua dan berujung pada tendangan De Bruyne yang masih melambung.


Kini Citizen berbalik menguasai permainan dan mulai menerapkan umpan satu dua yang berbahaya.

Aguero Mencetak dua gol lawan Brighton (@mancity)
Aguero Mencetak dua gol lawan Brighton (@mancity) (Instagram Manchester City (@mancity))

Menit 12 Sterling mendapat kartu kuning dari wasit akibat pelanggaran kerasnya terhadap Dele Alli.

Aguero melakukan akselerasi dan melewati beberapa pemain untuk menuju kotak penalti lawannya pada menit 17.

Sesampainya di kotak penalti peluang Aguero untuk melepaskan tembakan digagalkan oleh Sanchez yang menutup perggerakannya.

Memasuki menit 23 Man City menguasai jalannya permainan dan mengurung pertahan Spurs.

De Bruyne melepaskan tendangan spekulasi di menit 25 setelah dalam keadaan bebas.

Bola hasil tembakan De Bruyen masih terlalu mudah untuk dijinakkan oleh Lloris.

Aguero hampir saja membuka gol keunggulan Man City di mneit lewat peluangnya dari kotak penalti.

Peluang tersebut berawal dari umpan terobos yang dikirimkan oleh Mahrez namun tembakan Aguero masih mengenai tiang gawang.

Selebrasi Ryad Mahrez
Selebrasi Ryad Mahrez (Instagram @Mahrezfc.26)

Man City masih terus mengurung pertahanan The Lilywihtes hingga menit 30 untuk segera mencetak gol keunggulan.

Kartu kuning kedua yang dikeluarkan oleh wasit diberitakan kepada Kyle Walker terhadap pelanggarannya kepada Son Heung-Min apda menit 33.

Pelanggaran tersebut dekat dengan lini pertahanan Citizen dan menghasilkan tendangan bebas yang tidak berbahaya.

Terjadi kemelut di lini pertahanan Spurs pada menit 36 dan berujung terjatuhnya Aguero di dalam kotak penalti.

Menanggapi kejadian tersebut Mike Dean selaku wasit sempat tidak menggubrisnya yang dianggap tidak kontak serius.

Namun kubu Man City melakukan protes dan memutuskannya lewat VAR.

Wasit memutuskan penalti untuk Man City atas terjatuhnya Aguero di dalam kotak penalti The Lilywhites.

Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, membaca sempurna arah penalti striker Manchester City, Sergio Aguero dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (10/4/2019) di Stadion Tottenham Hotspur, London.
Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, membaca sempurna arah penalti striker Manchester City, Sergio Aguero dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (10/4/2019) di Stadion Tottenham Hotspur, London. (TWITTER.COM/SPURSOFFICAL)

Ilkay Gundogan yang melaju sebagai eksekutor gagal menjalankan tugasnya lantaran tendangannya di tepis oleh Lloris dan menghasilkan bola muntah.

Bola muntah tersebut didapatkan Sterling dan terjadi kontak dengan Lloris yang berusaha menangkapnya kembali.

Pertandingan sempat terhenti akibat para pemain Citizen dan Spurs terlihat bersitegang terutama antara Zinchenko dengan Alderweirld,

Sebelum pertandingan dilanjutkan wasit memberikan kartu kuning kepada dua pemain yang bersitegang yakni Zinchenko dan Alderweirld.

Menit 43 gantian tuan rumah Spurs yang mengurung pertahanan tim tamu.

Namun hingga babak pertama usai skor imbang tanpa gol tetap bertahan.

Memasuki babak kedua Citizen meningkatkan serangannya untuk memburu gol pembuka.

Rodrigo mempunyai kesempatan lewat sundulannya di menit 50 lewat sundulannya setelah memanfaatkan umpan ssepak pojok yang dieksekusi De Bruyne.

Bola hasil sundulan Rodrigo belum mengarah ke gawang Lloris.

Menit 55 Dele Alli nampaknya masih merasakan sakit di bagian kakinya setelah benturan keras dengan Sterling di paruh pertama tadi.

Menit 59 Zinchenko mendapat kartu kuning kedua setelah menghambat lari Harry Winks untuk memulai counter attack.

Kini Manchester City harus bermain 10 orang dengan keluarnya Oleksandr Zinchenko.

Petaka datang untuk Manchester City tepatnya di menit 63 setelah Steven Bergwijn mecetak gol pembuka untuk Spurs.

Proses terjadinya gol berawal dari kemelut tendangan pojok yang bola muntah mengarah ke Lucas Moura.

Lucas Moura melihat Bergwijn tanpa pengawalan dan mengirimkan umpan kepadanya yang berada di batas kotak penalti.

Bergwijn yang turun sebagai pemain debut langsung mengeksekusi umpan tersebut yang mengarah ke pojok gawang di luar jangkauan Ederson.

Skor sementara Tottenham Hotspur mencetak gol keunggulan 1-0 atas tamunya Manchester City.

Setelah tertinggal satu gol dan bermain dengan 10 orang, Pep Guardiola melakukan kontra strategi.

Joao Cancelo pemain yang berposisi fullback dimasukan untuk menggantikan Sergio Aguero di menit 64.

Kini gantian Giovani Lo Celso mendapat kartu kuning oleh wasit akibat pelanggaran kerasnya kepada Ryad Mahrez.

Jose Mourinho juga melakukan kontra strategi dengan menarik dua pemain sekaligus.

Bergwijn sebagai pencetak gol pembuka dan Dele Alli digantikan oleh Erik Lamela serta Tanguy Ndombele.

The Lilywhites berhasil menggandakan keunggulan lewat kaki Son Heung-Min di menit 71.

Proses terjadinya gol bermain satu dua dengan Ndombele dan diakhri dengan tendangan keras menggunakan kaki kanan.

Bola hasil tendangannya tidak dapat dihalau oleh Ederson yang mengarah ke pojok gawang.

Skor sementara Tottenham Hotspur berhasil menambah gol keunggulan menjadi 2-0 atas tamunya Mancheseter City.

Citizen kembali melakukan pergantian pemain dengan memasukan Gabriel Jesus untuk menggantikan Ryad Mahrez.

Unggul jumlah pemain membuat counter attack yang dilancarkan Spurs sangat berbahaya untuk lini pertahanan Citizen.

Dua pemain selanjutnya yang dimasukkan oleh Gaurdiola yakni Bernardo Silva serta Gabriel Jesus untuk menggantikan Sterling dan Mahrez.

Sementara pergantian terakhir yang dilakukan Mourinho yakni memasukan Eric Dier untuk memperkokoh pertahanan untuk menggantikan Lucas Moura.

Serangan yang dilancarkan oleh Citizen hingga pertandingan ini usai tidak membuahkan hasil.

Babak kedua usai dengan skor 2-0 untuk kemenangan Tottenham Hotspur atas tamunya Manchester City.

Tambahan tiga poin ini membuat Tottenham Hotspur naik ke pringkat 5 dengan 37 poin.

Sementara kekalahan ini membuat Citizen semakin sulit mengejar Liverpool yang berada di posisi puncak.

Tim besutan Pep Guardiola saat ini mengoleksi 51 poin dari 25 pertandingan dan mempunyai selisih 22 poin dari Liverpool yang kian dekat dengan gelar Premier League.

Susunan Pemain

Tottenham Hotspur

Lloris; Aurier, Alderweirld, Sanchez, Tanganga; Winks, Lo Celso; Son Heung-min, Bergwijn, Dele Alli; Lucas Moura.

Manchester City

Ederson; Walker, Otamendi, Fernandinho, Zinchenko; Rodri, Gundogan, De Bruyne; Sterling, Mahrez, Aguero.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas