Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rumor Transfer: PSMS Medan Akan Datangkan Punggawa Liga 1, Pemain Usulan Suporter Dipertimbangkan

PSMS Medan tengah menjalin komunikasi dengan pemain Liga 1, Rahmad Hidayat. Rumor Transfer, Ayam Kinantan akan penuhi permintaan suporter.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Rumor Transfer: PSMS Medan Akan Datangkan Punggawa Liga 1, Pemain Usulan Suporter Dipertimbangkan
Tribun-Medan.com/Chandra Simarmata
Ilustrasi foto - Manajer PSMS Mulyadi Simatupang didampingi Sekretaris Umum Julius Raja mengumumkan 13 pemain baru yang dikontrak, di sekretariat jalan candi Borobudur Senin (20/1/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Dua pemain baru akan merapat ke PSMS Medan Senin (3/2/2020) besok. Keduanya pemain asli dari Medan yang terkahir bermain di Liga 1.

Namun, setelah mendatangkan dua pemain itu, Manajemen PSMS tinggal membutuhkan tiga pemain lagi melengkapi skuatnya.

Mengingat saat ini jumlah pemain 20 orang ditambah dua pemain yang akan merapat.

"Saat ini masih 20 pemain. Kalau dua pemain nanti sudah merapat, artinya sekitar tiga pemain lagi lah yang kami butuhkan. Karena rencananya nanti sekitar 25 orang yang direkrut," kata Manajer PSMS, Mulyadi Simatupang, Minggu (2/2/2020).

Manajer PSMS Mulyadi Simatupang didampingi Sekretaris Umum Julius Raja mengumumkan 13 pemain baru yang dikontrak, di sekretariat jalan candi Borobudur Senin (20/1/2020).
Manajer PSMS Mulyadi Simatupang didampingi Sekretaris Umum Julius Raja mengumumkan 13 pemain baru yang dikontrak, di sekretariat jalan candi Borobudur Senin (20/1/2020). (Tribun-Medan.com/Chandra Simarmata)

Lantas siapa saja tiga pemain yang bakal dikontrak tersebut? Mulyadi enggan membeberkannya.

Hanya saja ia memberikan sedikit bocoran pemain tersebut berasal dari Liga 1. Rencananya akan merapat pada pertengahan Februari mendatang.

"Yang pasti setelah dua pemain bawah datang, kita tinggal butuh tengah dan striker saja. Nah ini rencananya pertengahan Februari bisa kita datang karena masih dalam tahap negoisasi," bebernya.

Berita Rekomendasi

Dari tiga pemain itu, ada satu pemain tengah yang sedang tahap negoisasi. Pemain itu merupakan pemain diharapkan para suporter untuk hadir. Dia Mantan pemain PSMS pada tahun 2018 silam saat tim Ayam Kinantan main di Liga 1.

Kemungkinan besar, nama Rahmad Hidayat yang menjadi incaran PSMS itu. Pasalnya, ia pemain yang terbilang menonjol saat membela PSMS pada kompetisi Liga 1 2018 silam.

"Ada satu pemain lagi ini sedang negoisasi. Pemain posisi tengah, ini salah satu harapan dari permintaan netizen juga. Kami masih menunggu kabar dari dia. Mudah-mudahan saja dia mau ke sini," pungkas Mulyadi.

(lam/tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Dua Pemain dari Liga 1 Akan Merapat ke PSMS, Siapa Mereka? Ini Bocoran Mulyadi Simatupang

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
19
11
7
1
31
15
16
40
2
Persebaya
19
11
4
4
23
18
5
37
3
Persija Jakarta
19
11
4
4
30
18
12
37
4
Dewa United
19
8
7
4
34
20
14
31
5
Bali United
19
9
4
6
31
20
11
31
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas