Reaksi Neil Critchley Dampingi Skuat Muda The Reds, Bangga dengan Pendukung Liverpool di Anfield
Neil Critchley berdiri di pinggir lapangan menggantikan Jurgen Klopp saat memimpin Liverpool lawan Shresbury di ronde keempat Piala FA.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Liverpool U23 Neil Critchley sukses membawa pasukan The Reds melaju ke ronde kalima Piala FA setelah mengalahkan Shrewsbury 1-0 di Anfield Stadium, Rabu (5/2/2020).
Satu-satunya gol yang tercipta dalam laga tersebut berkat gol bunuh diri pemain Shrewsbury, Ro-Shaun Williams.
Neil Critchley mengaku bangga dengan kinerja kuat muda The reds yang memiliki rata-rata usia 19 tahun 102 hari dalam laga itu, menurut Telegraph.
Dalam situs resmi Liverpool Neil Critchley menceritakan tentang kinerja timnya dalam dua pertemuan lawan Shrewsbury.
"Sebagai pelatih anda membayangkan pertandingan sebelumnya, Anda memvisualkannnya dan mencoba memprediksi apa yang terjadi selanjutnya.
"Dengan pemain muda ini anda tentu tidak pernah yakin, tapi itu harus diyakini bahwa mereka mampu sejak peluit kick off dibunyikan.
"Kedewasaan yang ditunjukkan The Young Reds ini begitu luar biasa. Mereka benar-benar menenangkan saya di pinggir lapangan dari yang sebelumnya saya pikir kami tidak memiliki peluang dalam 90 menit waktu pertandingan.
"Dan menang memang layak mereka dapatkan," tutur Neil Critchley.
Critchley juga mengungkapkan, pelatih Liverpool Jurgen Klopp memberikan pesan dan nasehat sebelum pertandingan.
"Bermain dengan cara Liverpool. Lakukan dan bersiaplah untuk itu," ungkap Critchley dari perkataan Jurgen Klopp, dikutip dari Telegraph.
Neil Critchley yang berdiri di pinggir lapangan menggantikan Klopp sangat menikmati suasana Anfield malam itu.
Dimana stadion dipenuhi oleh fans yang mendukung skuat muda The Reds.
"Mereka sangat menghargai itu. Mereka berada di stadion hingga akhir pertandingan karena melihat pemain muda Liverpool memberikan segalanya di lapangan.
"Kami bermain seperti tim Liverpool (tim utama) dan saya sangat bangga dengan mereka," tutur Critchley melanjutkan, tertulis dalam situs Liverpool.