Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persikabo 1973 Pergantian Namanya Sudah Dikoordinasi dengan PSSI Pusat

Asosiasi PSSI Provinsi Jawa Barat (Asprov) resmi mengabulkan permohonan pergantian nama PS Tira Persikabo menjadi Persikabo 1973.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persikabo 1973 Pergantian Namanya Sudah Dikoordinasi dengan PSSI Pusat
tribunnewsBogor.com
Persikabo 1973 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne

TRIBUNNEWS.COM, CIBINONG - Asosiasi PSSI Provinsi Jawa Barat (Asprov) resmi mengabulkan permohonan pergantian nama PS Tira Persikabo menjadi Persikabo 1973.

Pengesahan itu dilakukan berdasarkan hasil keputusan kongres tahunan Asprov PSSI Jawa Barat, Sabtu (15/2/2020), kemarin.

Menyikapi keputusan tersebut, Direktur Pengembangan Bisnis PS Tira Persikabo, Rhendie Arindra mengatakan bahwa pihak manajemen Laskar Padjajaran memang sejak jauh hari telah mengajukan permohonan pergantian nama tersebut.

"Sebenarnya ini rangkaian dari akhir tahun yang kami sudah ajukan nama di kongres PSSI, waktu kongres PSSI pak ketum bilang bahwa musim ini mekanismenya harus lewat asprov Jabar dulu karena memang Persikabo berhomebase di Bogor yang which is berada di bawah naungan Asprov Jabar," ujarnya.

"Mekanisme itu pula yang kami jalankan sesuai arahan PSSI. Awal Februari kami kirimkan surat ke Asprov dan kemarin mereka kongres dan alhamdulillah sudah disahkan," sambungnya.

Lebih lanjut, Rhendie Arindra mengatakan bahwa pergantian nama itu telah dilakukan berdasarkan koordinasi dengan PSSI pusat.

BERITA TERKAIT

"Sesuai dengan statement pak ketum pssi tak harus, jadi bisa dibahas di Asprov Jabar selanjutnya dibahas di exco PSSI," paparnya.

"Tahapannya setelah dari Asprov Jabar masuk ke exco PSSI," sambungnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas