Live Streaming MNCTV, Svay Rieng vs Bali United, Piala AFC, Tonton di Sini, Gratis, Pukul 18.00 WIB
Live Streaming TV Online MNCTV, Svay Rieng vs Bali United di Piala AFC, Tonton di Sini, Gratis, Selasa (25/2/2020) Pukul 18.00 WIB
Penulis: Gigih
Live Streaming TV Online MNC TV, Svay Rieng vs Bali United di Piala AFC, Tonton di Sini, Gratis, Selasa (25/2/2020) Pukul 18.00 WIB
TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah live streaming pertandingan antara Svay Rieng mengahdapi Bali United di Piala AFC.
Bali United akan melanjutkan petualangannya di ajang Piala AFC menghadapi wakil Kamboja, Svay Rieng.
Usai menang meyakinkan di laga pertama Serdadu Tridatu jelas lebih diunggulkan meskipun berstatus tim tamu.
Laga ini akan disiarkan langsung di MNC TV dan bisa diakses secara streaming
Link live streaming bisa diakses di akhir berita
Kemenangan 4-1 Bali United atas Than Quang Ninh benar-benar membuat tim tuan rumah menyadari laga ini tidak akan mudah tuan rumah.
Apalagi Preah Khan Reach Svay Rieng FC, membuka Piala AFC dengan kekalahan 4-0 dari wakil Filipina Ceres Negros.
Pelatih Svay Rieng, Conor Nestor menyebut di laga ini, tuan rumah berstatus underdog dibanding tim tamu.
"Mereka tim besar dengan budget 6-7 kali lebih besar dari kami, jadi mereka lebih diunggulkan, secara strategi, kami berusaha bekerja keras," buka Conor di laman Khmer times.
Tuan rumah akan mengandalkan sosok Jean Befolo Mbraga, penyerang asal Kamerun yang tidak bisa diturunkan di laga perdana menghadapi Ceres.
Baca: Drama Transfer Abduh Lestaluhu ke Persebaya, Kegeraman Aji Santoso hingga Libatkan PT LIB & PSSI
Sosoknya, harus diwaspadai, dengan sang pemain handal di bola udara dan memiliki jangkauan kaki yang cukup panjang.
Syay Rieng mewaspadai empat pemain Bali United, yakni Melvin Platje, Muhammad Rahmat, Ilja Spasojevic dan Willian Pacheco.
Keempatnya dianggap kunci permainan Bali United di laga ini.