Striker Persib Wander Luiz Mestinya Telah Cetak 5 Gol
Wander Luiz tampil mengesankan bagi Persib Bandung di awal musim Liga 1 2020 dengan selalu mencatatkan dirinya di papan skor.
Editor: Taufik Batubara

Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha
Wander Luiz melakukan salto seusai mencetak gol pertama Persib ke gawang Arema FC.
TRIBUNNEWS.COM - Striker Persib Bandung Wander Luiz langsung bersinar terang di awal musim Liga 1 2020 ini.
Walhasil, Luiz langsung menuai pujian Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts.
Striker asal Brasil berusia 28 tahun itu selalu mencatatkan dirinya di papan skor sebagai pencetak gol dalam 2 laga pertama Persib.
Ketika Persib menjamu Persela Lamongan pada laga perdana, Luiz mencetak 2 gol.
Satu gol lainnya dicetak mantan bomber Binh Duong itu saat Persib meladeni Arema FC.
Baca Juga:
- Pulang dari Kandang Singa, Persib Akan Kembali Bersua Bobotoh di Markasnya
- Wander Luiz Cerita Pengalaman Pertamanya Menaiki Mobil Taktis Polisi
Robert Rene Alberts mengaku sangat senang dengan pencapaian Luiz dalam 2 laga itu.
Berita Rekomendasi
Pelatih asal Belanda itu bahkan menyatakan Luiz bisa saja mencetak lebih banyak gol saat ini.