Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tampak Berjemur, Pemain Bhayangkara FC Latihan dengan Jarak Berjauhan

Latihan yang dilakukan terlihat hanya menjaga kebugaran tubuh di tengah pademi corona ini. Tampak, mereka melakukan latihan dengan jarak berjauhan

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tampak Berjemur, Pemain Bhayangkara FC Latihan dengan Jarak Berjauhan
Tribunnews/Abdul Majid
Skuat Bhayangkara FC saat menjalani latihan di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (9/3/2020) pagi. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Manajemen Bhayangkara FC sebelulmnya telah memulangkan para pemainnya ke rumahnya masing-masing terkait masa libur Liga 1 yang diperpanjang hingga batas waktu yang belum ditentukan kemballi.

Namun, dari unggahan akun resmi Bhayangkara FC pagi ini, Jumat (3/4/2020) ada beberapa pemain Bhayangkara FC yang masih melakukan latihan.

Mereka umumnya pemain asing yang tinggal tak jauh dari Stadion PTIK antara lain, Renan da Silva, Lee Yoo-joon, Lee Won-jae, dan tampak pula Herman Dzumafo serta Ruben Sanadi.

Latihan yang dilakukan terlihat hanya menjaga kebugaran tubuh di tengah pademi corona ini. Tampak, mereka melakukan latihan dengan jarak berjauhan.

Dalam keterangannya, Bhayangkara FC menyerukan atau mengajakan kepada masyarakat Indonesia untuk tetap menjaga kesehatan.

“Berjemur diri di pagi hari jadi salah satu kita menjaga kesehatan. Dan ini cara pemain Bhayangkara FC menikmati hangatnya matahari,” tulisnya.

Berita Rekomendasi

Video-video sebelumnya, Bhayangkara FC juga memperlihatkan potongan video para pemainnnya yang terus menjaga kondisi dengan melakukan latihan meski kini ada di rumah masing-masing.

T.M Ichsan, Sani Rizki, Rangga Muslim dan pemain lainnya tampak berlatih serius dalam potongan video tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas