Legenda Jerman Anggap Bayern Munchen Lebih Butuh Timo Werner daripada Leroy Sane
Legenda Jerman, Lothar Matthaus memberikan rekomendasi khusus kepada mantan timnya, Bayern Munchen dalam urusan transfer pemain.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
Selain itu, performa brilian Timo Werner menjadi faktor lain Bayern Munchen harus memboyongnya segera ke Allianz Arena.
"Timo Werner jelas telah berkembang musim ini, disisi lain Sane belum beraksi di Manchester City karena cedera lutut," tambah Matthaus.
Walaupun demikian, Lothar Matthaus menegaskan dirinya bukan ingin memilih-milih antara Werner atau Sane.
Legenda Jerman tersebut tetap menganggap jika kedua pemain tersebut bergabung dengan Bayern Munchen akan sama-sama nilai tambah.
"Aku tidak ingin disalahpahami, tetapi jika saya harus memilih hari ini, saya akn memilih Timo Werner jika saya berada di Bayern Munchen," tegasnya.
"Saya tidak bermaksud mengatakan Leroy Sane tidak hebat," tambah Matthaus.
Leroy Sane sendiri memang menjadi salah satu buronan Bayern Munchen sejak musim panas lalu.
Hanya saja cedera lutut parah Leroy Sane memaksa Bayern Munchen mengurungkan niatnya untuk memboyong sang pemain dari Manchester City.
Baca: Barcelona Ikuti Jejak Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund Potong Gaji Pemain
Baca: Paris Saint-Germain Saingi Manchester United Kejar Tanda Tangan Kalidou Koulibaly
CEO Bayern Munchen Bantah Opsi Tukar Guling David Alaba dengan Leroy Sane
CEO Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge baru-baru ini menegaskan pihaknya membantah opsi tukar guling David Alaba dengan Leroy Sane.
Masa depan dari kedua pemain tersebut bersama klubnya masing-masing hingga kini memang belum ada kepastian.
David Alaba yang kini masih bermain bersama Bayern Munchen dikabarkan tengah berada dalam situasi yang kurang baik.
Pemain internasional Austria tersebut disebut-sebut tengah kurang harmonis hubungannya dengan pihak klub.
Sementara itu, Leroy Sane belum bermain sama sekali pada musim ini bersama Manchester City.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.