Pelatih Kiper Persita Tangerang, Mukti Ali Raja Senantiasa Melakukan Evaluasi Anak Didiknya
Meskipun pemain Persita Tangerang berlatih di rumah masing-masing, tak membuat pelatih lepas tangan untuk melakukan evaluasi.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Meskipun pemain Persita Tangerang berlatih di rumah masing-masing, tak membuat pelatih lepas tangan untuk melakukan evaluasi.
Hal ini karena setiap pemain diwajibkan untuk mengirimkan video latihan kepada tim pelatih.
Hal itu berlaku juga untuk para kiper Persita. Pelatih kiper, Mukti Ali Raja mengatakan bahwa ia senantiasa melakukan evaluasi untuk anak didiknya agar selalu siap saat liga sudah di mulai nantinya.
Walaupun terbatas lewat video namun, Mukti selalu memperhatikan hal-hal detail yang mungkin terlewatkan atau tak terpikirkan oleh anak didiknya.
"Saya selalu evaluasi intensitas serta volume latihan kiper, karena saat ini mereka sering berlatih tanpa bola. Untuk evaluasi materi sendiri dilakukan bilama tidak terjadi keseimbangan lower dengan upper body pemain karena latihan biasanya lebih pada kekuatan serta kelincahan," ungkapnya, Minggu (12/4/2020).
Lantas ia menjelaskan arti menyeimbangkan lower dan upper yang dilakukan pemain. Menurutnya, bila pemain lebih dominan pada latihan otot pinggang ke bawah, maka harus ada latihan untuk bagian atas yaitu untuk otot dada dan bahu.
Ia mengatakan ada hal lainnya juga yang diberikan, tergantung pada hasil penilaian dari video yang dikirimkan oleh kiper.
"Bisa juga mereka fokus ke kekuatan dan hasilnya sudah bagus, maka saya minta tambahan sesi kelincahan, " tuturnya.
Ada pun anak didik dari Mukti Ali Raja yaitu, Annas Fitranto, Yogi Triana, Try Hamdani serta Ari Wibowo. Namun, hanya Try yang saat ini belum bisa berlatih karena masih jalani pemulihan pasca operasi lutut.