Alex Chamberlain: Tinggalkan Arsenal dan Gabung Liverpool Adalah Keputusan Sulit
Pemain Liverpool, Alex Oxlade-Chamberlain menceritakan keputusannya dibalik kepindahan dari Arsenal ke Liverpool.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Liverpool, Alex Oxlade-Chamberlain menceritakan keputusannya dibalik kepindahan dari Arsenal ke Liverpool.
Seperti yang diketahui, sebelum membela Liverpool, Alex Chamberlain merupakan pemain andalan di Arsenal.
Tak tanggung-tanggung, pemain Timnas Inggris itu membela tim yang berasal dari London Utara selama 6 tahun.
Baca: Mantan Gitaris Oasis, Noel Gallagher, Akui Liverpool Pantas Juara Liga Inggris Musim Ini
Baca: Paul Pogba Dapat Kritikan dari Legendaris Liverpool
Namun terdapat sesuatu yang janggal di mana Alex Oxlade-Chamberlain memilih untuk bergabung ke Liverpool saat dirinya banyak mendapatkan kesempatan bermain di Arsenal.
Hal tersebut yang kini dibongkar oleh sang pemain.
Meskipun diakui kepindahan dari Emirates Stadium ke Anfield merupakan langkah yang sulit, namun terdapat faktor lainnya yang membuatnya mengambil langkah besar tersebut.
Alasan utamanya memilih hengkang dan bergabung dengan tim berciri khas warna merah itu ialah posisi bermainnya.
Selama membela Arsenal, sang pemain lebih banyak diposisikan sebagai full bek.
Diakui oleh Alex Chamberlain, bahwa dirinya lebih menyukai bermain di lapangan tengah.
Janji yang diberikan Liverpool saat itu ialah dirinya dapat bermain di lapangan tengah.
Tentu janji yang diberikan The Reds membuat eks pemain Southampton itu tak buang waktu untuk mengambil keputusan.
“Itu adalah keputusan besar bagi saya untuk meninggalkan klub seperti Arsenal."
"Itu adalah kondisi yangs angat sulit mengingat saya telah berada di sana selama tujuh tahun," ungkapnya seperti yang dikuti Tribunnews.com dari TalkSport.
Ia juga menambahkan bahwa mampu bertahan di suatu klub dengan jangka waktu yang lama bukan hal yang mudah dilakukan.