Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Laga Liga Spanyol Direncanakan Kembali 11 Juni, 4 Pemain Sevilla Langgar Protokol Kesehatan

Empat pemain Sevilla, Lucas Ocampos, Mudo Vazquez, Luuk de Jong, dan Evan Banega melanggar protokol kesehatan dengan berkumpul dalam satu tempat.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Laga Liga Spanyol Direncanakan Kembali 11 Juni, 4 Pemain Sevilla Langgar Protokol Kesehatan
zimbio.com
Ilustrasi foto - Empat pemain Sevilla, Lucas Ocampos, Mudo Vazquez, Luuk de Jong, dan Evan Banega melanggar protokol kesehatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Soal kembali bergulirnya LaLiga atau kasta tertingga Liga Spanyol di tengah pandemi corona rencananya akan dibuka dengan laga Sevilla kontra Real Betis pada 11 Juni mendatang.

Laga Sevilla melawan rival sengitnya Real Betis bisa dikenal dengan Derby Seville atau The Great Seville, dua tim asal kota Seville, Spanyol.

Perdana Menteri Spanyol, Pedro Sanchez, telah mengonfirmasi LaLiga telah mendapatkan izin untuk kembali menggelar pertandingan di balik stadion tertutup pada 8 Juni mendatang.

Baca: BREAKING NEWS Liga Spanyol Kembali Bergulir 8 Juni Mendatang

Baca: Presiden LaLiga Ungkap Tanggal Liga Spanyol Dimulai, Para Pemian Diminta Bersiap

Pemain tengah Real Betis asal Spanyol, Cristian Tello (ketiga kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol antara Real Betis kontra Real Madrid di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Spanyol, Senin (9/3/2020) dini hari WIB. Hasil akhir pertandingan, El Real takluk 1-2 dari tim tuan rumah. AFP/Cristina Quicler
Pemain tengah Real Betis asal Spanyol, Cristian Tello (ketiga kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol antara Real Betis kontra Real Madrid di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Spanyol, Senin (9/3/2020) dini hari WIB. Hasil akhir pertandingan, El Real takluk 1-2 dari tim tuan rumah. AFP/Cristina Quicler (AFP/Cristina Quicler)

Sementara Presiden LaLiga, Javier Tebas, mengatakan laga perdana antaa Sevilla kontra Real Betis akan dimulai pada pukul 22.00 waktu setempat, hal ini mengingat cuaca panas yang tak begitu bersahabat untuk melangsungkan pertandingan.

"Ada kemungkinan bahwa pertandingan perdana pada tanggal 11 Juni, yang akan menjadi pertandingan yang unik, sebagai penghargaan untuk semua korban yang meninggal karena Covid-19," ucap Tebas di acara Partidazo, dikutip dari BeinSports.

"Saya berharap tanggal itu dapat dikonfirmasi. Kami ingin itu menjadi derby Seville, pukul 10 malam."

"Ide kami adalah untuk dapat mengonfirmasi (tanggal untuk) empat pertandingan pertama pada pekan perdana ini."

Berita Rekomendasi

"Jamnya akan tergantug pada di mana pertandingan itu dimainkan, itu akan selalu diperhitungkan. Selama seminggu, jadwal akan terlambat. Pada akhir pekan, akan ada 3 jadwal pertandingan," lanjutnya.

Baca: Jelang Bergulirnya Kembali Liga Inggris, AFC Bournemouth Umumkan Satu Pemainnya Positif Virus Corona

Para pemain FC Barcelona melakukan pemanasan jelang tanding melawan Eibar dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Sabtu (22/2/2020) malam WIB. AFP/Josep Lago
Para pemain FC Barcelona melakukan pemanasan jelang tanding melawan Eibar dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Sabtu (22/2/2020) malam WIB. AFP/Josep Lago (AFP/Josep Lago)

Namun disayangkan, jelang laga perdana Liga Spanyol diwarnai aksi tak terpuji oleh kuartet pemain Sevilla, Lucas Ocampos, Mudo Vazquez, Luuk de Jong, dan Evan Banega yang telah melanggar protokol kesehatan.

Dilansir Marca, istri Banega tampak memposting sebuah foto kebersamaan mereka. Tampak dalam foto tersebut lebih dari 10 orang berkumpul tanpa melakukan sosial distancing.

Foto tersebut tak beredar lama, istri Banega langsung menghapus foto tersebut dari media sosialnya.

Kejadian ini bisa menimbulkan risiko dalam penyebaran kasus corona atau Covid-19.

Baca: Hasil Klasemen Bundesliga, Timo Werner Moncer, RB Leipzig Bayangi Dortmund

Pemain di atas disarankan untuk menjalani karantina mandiri dengan pengawalan ketat sebelum kompetisi Liga Spanyol musim ini dilanjutkan.

Seperti halnya yang terjadi di Bundesliga Jerman pada pekan perdana ketika pelatih Augsburg, Heiko Herrlich, melanggar protokol kesehatan hanya demi membeli pasta gigi.

Heiko menjalani karantina mandiri dengan absen menemani timnya saat sesi latihan terakhi dan laga melawan Wolfsburg.

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Athletic Club
14
6
5
3
20
13
7
23
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas