Wander Luiz Tunjukkan Tajinya di Persib Bandung, Penggantinya Masih Tumpul di Liga Vietnam
Wander Luiz ke Persib, Penggantinya di Klub Vietnam Masih Melempem bersama Becamex Binh Duong
Editor: Gigih
BOLASPORT.COM - Wander Luiz berhasil tampil gemilang di Persib Bandung, namun sosok penggantinya di klub Vietnam, Becamex Binh Duon, belum menunjukkan taji.
Seperti diketahui, Wander Luiz mampu memberikan penampilan luar biasa bersama Persib Bandung pada Liga 1 2020.
Wander Luiz bahkan bisa dikatakan sebagai pemain vital yang dapat mendongkrak performa Persib Bandung musim ini.
Pasalnya, penyerang asal Brasil tersebut sudah mengoleksi empat gol dan dua assist untuk Maung Bandung hingga pekan ketiga Liga 1 2020
Hingga laga ketiga Liga 1 2020, Wonderful Luiz, julukan Wander Luiz, bahkan selalu mencetak gol dalam penampilannnya bersama Persib Bandung.
Atas raihannya tersebut, Wonderful Luiz berhasil menduduki posisi tertinggi daftar pencetak gol terbanyak sementara Liga 1 2020.
Tak hanya itu, dirinya juga mampu membawa Persib menempati singgasana Liga 1 2020 hingga pekan ketiga dengan koleksi 9 poin dari tiga kali menang.
Tim asal Kota Kembang tersebut menjadi satu-satunya tim yang mampu menyapu bersih tiga laga awal.
Wander Luiz menjadi salah satu faktor yang membuat Persib Bandung berjaya di Liga 1 2020 pada awal kompetisi.
Namun, dengan kepindahan striker berusia 28 tersebut ke Persib, pasti klub yang ditinggalkannya akan mencari sosok penggant.
Mantan klub Wander Luiz pada musim 2019 adalah Becamex Binh Duong, yang bermain di kompetisi tertinggi sepak bola Vietnam, V League 1.
Sejak kepergian Wonderful Luiz, tim yang berbasis di Thu Dau Mot, Vietnam, tersebut sudah mendapatkan sosok penggantinya.
Sosok pengganti penyerang Persib itu adalah striker berdarah Prancis, Youssouf Toure.
Toure sudah berkecimpung di Liga Vietnam selama hampir tiga tahun sejak kedatangannya pada 2018.
Becamex Binh Duoung mendatangkan penyerang berusia 34 tahun tersebut dari Sanna Khanh Hoa Bien Viet Nam FC.
Youssouf Toure diproyeksikan untuk menggantikan posisi Wander Luiz demi menatap persainganyang akan dihadapi Becamex Binh Doung pada musim 2020.
Akan tetapi, kiprah Toure bersama Becamex Binh Duoung tak segemilang Wander Luiz dengan Persib Bandung.
Seperti dikatakan di awal, pemain Persib dengan nomor punggung 9 tersebut mampu menjadi pencetak gol terbanyak sementara di Liga 1 2020 dengan koleksi empat gol.
Sementara itu, Youssouf Toure masih melempem atau belum mampu mencetak satu gol pun untuk Becamex Binh Duong
Padahal, Toure sudah bermain dengan waktu penuh 90 menit sebanyak dua kali.
Striker berpostur 183 cm tersebut bukanlah pemain yang boleh dianggap sebelah mata.
Pasalnya, Youssouf Toure pernah menjadi top scorer pada ajang Mekong Club Championship 2017 dengan koleksi tujuh gol.
Artikel ini telah terbit di Bolasport dengan judul Wander Luiz ke Persib, Penggantinya di Klub Vietnam Masih Melempem