Hasil Babak Pertama Borussia Monchengladbach vs Union Berlin, Bundesliga, Die Fohlen Unggul 2-0
Berlangsung di Borussia Park, Die Fohlen berhasil mencetak keunggulan melalui Florian Neheus pada menit 17 dan Marcus Thuram menit 41
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Borussia Monchengladbach atas tamunya Union Berlin dalam lanjutan pekan 29 Bundesliga, pada Minggu (31/5/2020).
Berlangsung di Borussia Park, tuan rumah yang berjuluk Die Fohlen ini berhasil mencetak keunggulan melalui Florian Neheus pada menit 17 dan Marcus Thuram menit 41
Duel seru kedua tim akan berlangsung di Borussia Park malam ini mulai pukul 20.30 WIB Live Mola TV Aplikasi.
Link live streaming beserta panduan menonton tersedia di akhir artikel
Baca: LIVE Streaming Mola TV Paderborn vs Borussia Dortmund, Bundesliga, Pukul 23.30 WIB
Baca: LINK Live Streaming Borussia Monchengladbach vs Union Berlin, Bundesliga, Tonton di HP
Jalannya Pertandingan
Sejak awal babak pertama dimulai, kedua tim baik Monchengladbach maupun Union Berlin langsung tampil terbuka.
Kesempatan pertama baru datang pada menit 5 melalui pemain Jonas Hofmann Monchengladbach.
Hofmann mendapat melakukan akselerasi lewat pinggir lapangan dengan kecepatannya dan diakhiri dengan umpan ke dalam kotak penalti.
Umpan yang dikirimkan Hofmann hampir saja disambut oleh rekannya andai pemain bertahan Union Berlin tidak sigap mengantisipasi.
Tim asuhan Marco Rose ini terus menguasai jalannya permainan hingga memasuki menit 10.
Menit ke 13 giliran Florian Neuhaus yang mendapat kesempatan untuk mencuri gol pembuka lewat tendangan jarak jauh.
Neuhaus melepaskan tembakan jarak jauh yang mengarah ke gawang tim tamu Union Berlin.
Bola hasil tendangan Neuhaus pun masih dapat diselamatkan oleh Rafael Gikiewicz kiper Union Berlin yang berdiri tepat dimana arah bola datang.
Tim tamu Union Berlin terus mendapat serangan yang diluncurkan oleh Monchengladbach sejak awal babak pertama tadi.
Kini Marcus Thuram yang bergantian mendapat peluang untuk menjebol gawang Union Berlin.
Tepatnya menit 16 Thuram berhasil meneruskan umpan dari rekannya untuk dibawa ke dalam kotak penalti.
Setelah berada di dalam kotak penalti, Thuram melepaskan tendangan yang tidak cukup keras.
Tendangan yang dilepaskannya pun masih mudah untuk kiper Union Berlin.
Kesempatan kedua Neheus pada pertandingan kali ini pun berhasil dikonversikannya gol untuk membuka keunggulan Monchengladbach.
Proses terjadinya gol berawal dari umpan mendatar yang dilepaskan rekannya Patrick Herrmann di posisi sayap.
Neheus yang menerima umpan tersebut membawanya ke dalam kotak penalti dengan akselarasi yang cantik dengan meninggalkan pemain lawan.
Tinggal berhadapan dengan kiper lawan, Neheus pun melepaskan tembakan dengan terjatuh.
Bola tembakannya sempat membentur tiang gawang namun kembali masuk ke dalam jala lawanya.
Skor sementara tuan rumah Monchengladbach berhasil membuka keunggulan menjadi 1-0 atas tamunya Union Berlin.
Unggul satu gol tidak membuat Monchengladbach mengendurkan serangannya.
Hal itu terlihat saat Lars Stindl hampir memperbesar keunggulan di menit 22.
Stindl mendapat peluang bagus lewat tembakan keras yang ia melepaskan dengan mengarah ke gawang.
Bola hasil tendangannya tersebut masih diselamatkan oleh kiper lawan dan menghasilkan sepak pojok yang tidak berbahaya.
Monchengladbach terus mengurung pertahanan Union Berlin dengan serangan yang tiada henti.
Union Berlin pun baru mendapatkan kesempatan menyerang pada menit 28 melalui tendangan bebas dari luar kotak penalti.
Peluang tendangan bebas tersebut menghasilkan kemelut di dalam kotak penalti tuan rumah.
Marvin Friedrich pun hampir saja menyamakan kedudukan melalui sundulannya dengan memanfaatkan umpan yang dikirimkan rekannya.
Sayang bola hasil sundulan Friedrich masih melambung dari gawang Monchengladbach.
Memasuki menit 30 Monchengladbach masih menguasai jalannya permainan sehingga membuat tim tamu bertahan cukup dalam.
Serangan yang terus diluncurkan kubu tuan rumah pun membuat skema permainan Union Berlin tidak berjalan sempurna dan hanya mengandalkan counter attack.
Jelang paruh pertama usai, Marcus Thuram berhasil menggandakan keunggulan Monchengladbach pada menit 41.
Thuram berhasil mencetak gol melalui sundulannya setelah memanfaatkan umpan dari rekannya Alassane Plea.
Gol tersebut menutup babak pertama dengan kedudukan 2-0 untuk keunggulan Borussia Monchengladbach atas tamunya Union Berlin.
Susunan Pemain
Borussia Monchengladbach (4-2-1-3)
Sommer (Gk); Lainer, Ginter, Elvedi, Bensebaini; Hofmann, Neheus; Stindl; Herrmann, Thuram, Plea.
Union Berlin (3-4-2-1)
Gikiewicz (Gk); Subotic, Schlotterbeck, Friedrich; Trimmel, Gentner, Promel, Lenz; Bulter, Ingvarsten; Andersson.
Live Score
Live Streaming
Panduan Menonton
Dirangkum dari release Mola TV, Seluruh pertandingan dapat disaksikan di Super Soccer TV yang ada di Mola TV.
Caranya cukup dengan mengunduh aplikasi Mola TV di App Store atau Google Play Store, kemudian berlangganan paket premium.
Namun, untuk di awal ini Anda cukup memberikan sumbangan untuk penanganan wabah virus Corona yang akan disumbangkan kepada BNPB/Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan PMI Pusat.
Dengan menyumbang Rp 10.000 sampai dengan Rp 5.000.000, Anda bisa menyaksikan semua pertandigan dan berbagai program lainnya.
Selain lewat aplikasi, Mola TV bisa disaksikan melalui Mola Polytron Streaming (MPS) yang bisa Anda beli dan sambungkan ke berbagai televisi,.
Atau langsung membeli Mola Polytron Smart TV atau Polytron Smart TV yang sudah otomatis terdapat Mola TV dengan berbagai programnya.
(Tribunnews.com/Ipunk)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.